Jakarta, SUARA UTAMA Pada Minggu, 12 Januari 2025, Luxus Grand Ballroom Kemayoran menjadi saksi dari sebuah acara penuh inspirasi dan pengetahuan yang diselenggarakan oleh Forum Belajar Indonesia yang diprakarsai oleh Trisna Lesmana. Seminar UMKM bertema “Jebakan yang Bikin Bisnismu Bangkrut Juga Memberikan Solusi yang Tepat” sekaligus peluncuran buku UMKM Insight karya 20 penulis sukses diadakan dengan meriah. Acara ini berhasil menarik perhatian para pelaku UMKM dari Jakarta dan berbagai kota di Indonesia.
Pembicara-Pembicara Terkemuka Berbagi Ilmu
Seminar ini menghadirkan enam pembicara ternama yang masing-masing membawa topik menarik dan relevan bagi perkembangan usaha kecil dan menengah:
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
- Yasier Utama: Dalam topiknya “Bisnis Tidak Cukup Motivasi”, Yasier menekankan pentingnya energi dan dedikasi yang konsisten untuk memastikan bisnis terus berjalan. Menurutnya, keberhasilan usaha tidak hanya memerlukan motivasi, tetapi juga keberlanjutan dalam menyampaikan visi kepada tim dan pelanggan.
- Deryansa Azhary: Dengan tema “Activate Your Brand”, Deryansa mengajarkan bagaimana membangun merek yang baik dan dikenal konsumen dengan benar. Ia menekankan pentingnya komunikasi yang tepat agar brand mampu menciptakan hubungan emosional dengan pelanggan.
- Jamil Azzaini: Membawakan topik “Memimpin Itu Ada Caranya”, Jamil berbagi cara memimpin yang efektif untuk menjaga stabilitas dan keberlanjutan bisnis. Ia juga mengupas pentingnya menciptakan automasi dalam proses kerja untuk meningkatkan efisiensi.
- Indrawan Nugroho: Dengan tajuk “Telat Inovasi Customermu Pergi”, Indrawan mengingatkan para peserta tentang bahaya terjebak di zona nyaman. Ia mengajak pelaku UMKM untuk terus berinovasi agar tidak kehilangan pelanggan.
- Trisna Lesmana: Dalam sesi “Shortcut Business Check-Up”, Trisna memberikan panduan mengoptimalkan pemasaran produk atau jasa melalui berbagai kanal bisnis. Peserta diajak untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap strategi pemasaran mereka.
- Deddy Corbuzier: Public Figure yang terkenal dengan acara Hitam Putih, Deddy menyampaikan topik “Kapan Bisnismu Bangkrut?”. Ia mengingatkan pentingnya memahami kondisi pasar, menciptakan nilai tambah, serta melakukan diferensiasi pada produk dan jasa agar bisnis tetap relevan dan kompetitif.
Peluncuran Buku UMKM Insight
Selain sesi seminar, acara ini juga menandai peluncuran buku UMKM Insight, sebuah karya kolaboratif dari 20 penulis yang mengupas berbagai tantangan dan solusi dalam dunia UMKM. Buku ini diharapkan menjadi bacaan yang menarik bagi pelaku UMKM untuk mengelola usaha mereka dengan lebih baik dengan segala tantangan yang ada dan terus konsisten untuk bertumbuh dan juga disupport penuh oleh Deddy Corbuzier dengan penandatangan di buku UMKM Insight tersebut.
Peserta dari Berbagai Daerah
Acara ini dihadiri ratusan peserta yang tidak hanya berasal dari Jakarta, tetapi juga dari luar kota. Para peserta terlihat antusias mengikuti setiap sesi, mencatat poin-poin penting yang disampaikan oleh para pembicara, dan bertukar pengalaman dengan sesama pelaku usaha.
Mendorong UMKM untuk Lebih Kompetitif
Seminar ini menjadi momentum penting bagi pelaku UMKM untuk mengevaluasi strategi bisnis mereka. Dengan ilmu yang didapatkan, para peserta diharapkan mampu menghadapi berbagai jebakan bisnis, seperti zona nyaman dan kurangnya inovasi, sekaligus menemukan solusi untuk terus bertahan dan berkembang di tengah persaingan pasar.