Dandim 0424/ Tanggamus Lampung Resmi Tutup Karya Bakti TNI 2024 di Pekon Way Ilahan Pulau Panggung 

- Writer

Kamis, 4 Juli 2024 - 19:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dandim 0424/Tanggamus, Letkol Inf. Vicky Heru Harsanto, secara resmi menutup Karya Bakti TNI 2024 di Pulau Panggung Tanggamus (4/7): Suarautama.id

Dandim 0424/Tanggamus, Letkol Inf. Vicky Heru Harsanto, secara resmi menutup Karya Bakti TNI 2024 di Pulau Panggung Tanggamus (4/7): Suarautama.id

SUARA UTAMA, Tanggamus– Dandim 0424/Tanggamus, Letkol Inf. Vicky Heru Harsanto, secara resmi menutup Karya Bakti TNI 2024 pada Kamis, 4 Juli 2024 di Pekon Way Ilahan, Kecamatan Pulau Panggung, Tanggamus, Lampung.

Karya Bakti TNI 2024 berhasil membuka jalan sepanjang 2.025 meter, membangun jembatan, dan menyelesaikan berbagai proyek infrastruktur lainnya serta menggelar berbagai kegiatan non-fisik bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Tanggamus.

Dalam sambutannya, Letkol Inf. Vicky Heru Harsanto, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya Karya Bakti ini. “Karya Bakti ini adalah wujud nyata komitmen TNI dalam mempercepat pembangunan infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Tanggamus,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Dandim 0424/ Tanggamus Lampung Resmi Tutup Karya Bakti TNI 2024 di Pekon Way Ilahan Pulau Panggung  Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan tersebut, Dandim 0424/Tanggamus juga menekankan pentingnya memelihara hasil pembangunan ini dan terus menjalin kebersamaan antara TNI dan masyarakat.

“Dengan mengucapkan Alhamdulillahirabbilalamin, pada pukul 15.00 WIB, kegiatan Karya Bakti TNI Tahun 2024 di Pekon Way Ilahan, Kecamatan Pulau Panggung, Kabupaten Tanggamus dengan resmi saya tutup,” kata Letkol Inf. Vicky Heru Harsanto.

Sementara itu, Pj. Bupati Tanggamus, Mulyadi Irsan, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa kegiatan Karya Bakti Kodim 0424/Tanggamus merupakan salah satu wujud dari Operasi Bakti TNI, yang merupakan program terpadu antara TNI dan Pemerintah Kabupaten Tanggamus. “Kegiatan ini dilaksanakan secara terintegrasi bersama masyarakat, dengan tujuan untuk meningkatkan akselerasi kegiatan pembangunan di daerah perdesaan sebagai bentuk partisipasi TNI dalam pembangunan daerah untuk kepentingan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Bupati.

BACA JUGA :  Warga Sungai Meriam Antusias Dukung Revitalisasi Pada Area Pasar

Pemerintah Kabupaten Tanggamus telah menerbitkan Surat Keputusan Bupati Tanggamus Nomor: B.112/34/08/2024, tentang Penetapan Lokasi Kegiatan Karya Bakti TNI Tahun 2024 di Pekon Way Ilahan, Kecamatan Pulau Panggung.

Acara ini dihadiri oleh Pj. Bupati Kabupaten Tanggamus, Mulyadi Irsan, Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, serta Ketua DPRD Tanggamus Heri Agus Setiawan.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Kepala Pengadilan Agama Tanggamus, Kepala Dinas Pemerintah Kabupaten Tanggamus, Kasdim 0424 Tanggamus beserta jajarannya, Danramil Jajaran Kodim 0424/Tanggamus, Kapolsek Pulau Panggung, Camat Pulau Panggung, Camat Air Naningan, Ketua APDESI Kecamatan Pulau Panggung, Ketua APDESI Kecamatan Air Naningan, Kepala Pekon Way Ilahan, Kepala Pekon Way Harong, dan tokoh masyarakat.

 

Penulis : Irawan

Editor : Nafian Faiz

Berita Terkait

Presiden Prabowo Menerima Kunjungan Erdogan Di Istana Bogor
Skandal Gadai Tanah Bengkok, Kepala Pekon Gemah Ripah Diduga Tipu Warga Sukawangi Rp 34 Juta!
Puluhan Sopir Trans Musi Mengadukan PT TMPJ Ke Disnaker Kota Palembang
Pendaftaran Turnamen DUNTEK CUP I Dibuka
9 Tips Rahasia Menulis Konten Cepat Viral di Media Sosial !
Peringati HUT ke-44, Dusun Karya Makmur Adakan Senam Bersama dan Pengobatan Gratis
Deklarasi Penyerahan Surat Keputusan Satgasus Prabu 08 Bogor
PDM Tulang Bawang Bahas Percepatan Sertifikasi Aset dengan BPN
Berita ini 179 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:57 WIB

Presiden Prabowo Menerima Kunjungan Erdogan Di Istana Bogor

Kamis, 13 Februari 2025 - 06:11 WIB

Skandal Gadai Tanah Bengkok, Kepala Pekon Gemah Ripah Diduga Tipu Warga Sukawangi Rp 34 Juta!

Rabu, 12 Februari 2025 - 23:33 WIB

Puluhan Sopir Trans Musi Mengadukan PT TMPJ Ke Disnaker Kota Palembang

Rabu, 12 Februari 2025 - 18:08 WIB

Pendaftaran Turnamen DUNTEK CUP I Dibuka

Rabu, 12 Februari 2025 - 16:28 WIB

9 Tips Rahasia Menulis Konten Cepat Viral di Media Sosial !

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:15 WIB

Peringati HUT ke-44, Dusun Karya Makmur Adakan Senam Bersama dan Pengobatan Gratis

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:50 WIB

Deklarasi Penyerahan Surat Keputusan Satgasus Prabu 08 Bogor

Selasa, 11 Februari 2025 - 18:17 WIB

PDM Tulang Bawang Bahas Percepatan Sertifikasi Aset dengan BPN

Berita Terbaru

Berita Utama

Presiden Prabowo Menerima Kunjungan Erdogan Di Istana Bogor

Kamis, 13 Feb 2025 - 13:57 WIB