Siwaratri 2024, Perayaan di TMII Berlangsung Khusyuk dan Mengesankan

- Writer

Rabu, 10 Januari 2024 - 14:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Berlokasi di Taman Mini Indonesia Indah, Umat hindu dari Jakarta dan sekitarnya melaksanakan perayaan Siwaratri di Pura Penataran Agung Kertha Bumi (09/01/2024) (Foto: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Berlokasi di Taman Mini Indonesia Indah, Umat hindu dari Jakarta dan sekitarnya melaksanakan perayaan Siwaratri di Pura Penataran Agung Kertha Bumi (09/01/2024) (Foto: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

SUARA UTAMA, Jakarta – Umat Hindu Jakarta dan sekitarnya melaksanakan perayaan Hari Raya Siwaratri di Pura Penataran Agung Kertha Bumi yang berada di lingkungan Objek Wisata Nasional Taman Mini Indonesia Indah pada tanggal 9 Januari 2024.

*/Dapatkan Kabar terbaru dan follow di Google News Berita SUARA UTAMA

Umat Hindu di seluruh nusantara merayakan hari suci Siwaratri setiap setahun sekali berdasarkan kalender Isaka. Yaitu pada Purwaning Tilem Sasih Kepitu atau satu hari sebelum Hari Tilem (bulan mati) Kepitu. Pada tahun 2024 ini Siwaratri jatuh pada hari Selasa tanggal 9 Januari 2024.

Foto: Dok. Mas Andre Hariyanto. Pamflet Poster/Redaksi Suara Utama Kembali Membuka Kesempatan Bergabung Menjadi Kaperwil, Kabiro, Koresponden, Jurnalis/Suara Utama
Foto: Dok. Mas Andre Hariyanto. Pamflet Poster/Redaksi Suara Utama Kembali Membuka Kesempatan Bergabung Menjadi Kaperwil, Kabiro, Koresponden, Jurnalis/Suara Utama

Kata Siwaratri terdiri dari dua suku kata dalam Bahasa Sanskerta yaitu kata Siwa dan Ratri. Siwa mempunyai pengertian baik hati, suka memaafkan, memberi harapan dan membahagiakan. Sedangkan Ratri berarti malam atau kegelapan. Jadi Siwaratri dapat diartikan sebagai malam Siwa, sebuah momentum untuk penyucian dan perenungan diri. Pengendalian serta instropeksi dari kegelapan dalam diri dan hati, agar memperoleh jalan kehidupan yang semakin terang.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Siwaratri 2024, Perayaan di TMII Berlangsung Khusyuk dan Mengesankan Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

BACA : Pagelaran Seni Budaya Pujawali PATB Bekasi ke 58 Sukses Digelar

Dilaporkan oleh Idewa Adiyadnya Jurnalis Suara Utama bahwa salah satu titik pelaksanaan perayaan malam Siwa di DKI Jakarta pada tahun 2024 berlokasi di Pura Penataran Agung Kertha Bumi. Pura yang berdiri elok nan anggun ini, berada di Kompleks Taman Mini Indonesia Indah.

Siwaratri merupakan kesempatan untuk mencari kedamaian batin, kebersihan spiritual, dan penguatan nilai-nilai kehidupan. Refleksi perayaan Siwaratri di Pura Penataran Agung Kerthabumi Taman Mini Indonesia Indah (09/01/2024)
Siwaratri merupakan kesempatan untuk mencari kedamaian batin, kebersihan spiritual, dan penguatan nilai-nilai kehidupan. Refleksi perayaan Siwaratri di Pura Penataran Agung Kertha Bumi Taman Mini Indonesia Indah (09/01/2024)

Perayaan Siwaratri di Pura Agung Kertha Bumi ini dihadiri oleh Para Pinandita, Pengurus Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kota Bekasi, Kelian Banjar Hitakarma Pondok Gede yaitu Bpk. I Wayan Sukerata, Pengurus Sub Banjar beserta Pengurus Banjar Hitakarma Pondok Gede, dan umat Hindu yang berasal dari wilayah Jakarta dan sekitarnya.

BACA : Menarik dari HAB Kemenag ke 78, Saat Dirjen Berdoa Bersama di RSPAD

Dalam rangkaian kegiatan malam Siwa tersebut diselenggarakan acara malam sastra berupa dharma tula (diskusi / tanya jawab tentang agama) dengan tema “Siwaratri Dalam Konsep Kekinian”. Dharma tula dipandu oleh moderator Jro Mangku I Gusti Bagus Sarjana, dengan menghadirkan nara sumber I Wayan Tantra Awiyane, S.Sos., M.Ikom.

BACA : Menakjubkan, 1 (Satu) Panorama Eksotis Mempesona di Kota Cirebon yang Serasa di Pulau Bali

Nara sumber acara dharma tula Siwaratri menyampaikan bahwa “pada zaman globalisasi ini tantangan dan pergulatan manusia tentang pengendalian diri sangatlah diperlukan. Mengingat zaman tanpa sekat tanpa batas, hal ini membawa pengaruh yang sangat luar biasa”.

BACA JUGA :  "Pelatihan Pentingnya Foto Prodak Pengembangan Bisnis Digital Marketing Bekerja Dengan Tim Nexfood"
Manggala (pemimpin) upacara umat Hindu memandu pelaksanaan persembahyangan bersama Siwaratri dan Dharma Tula di Pura Penataran Agung Kerthabumi Taman Mini Indonesia Indah (09/01/2024) (Foto: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)
Manggala (pemimpin) upacara umat Hindu memandu pelaksanaan persembahyangan bersama Siwaratri dan Dharma Tula di Pura Penataran Agung Kertha Bumi Taman Mini Indonesia Indah (09/01/2024) (Foto: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

“Bila manusia tidak mampu membatasi diri dan mengendalikan diri, maka manusia terbawa arus, menjadi terhempas lalu tersesat. Melalui momentum perayaan malam Siwa inilah umat manusia diharapkan semakin mendekatkan diri kepada hakikat kebenaran,” sambung Tantra.

BACA : Dahsyat KITA IHC: 1700-an Orang Peserta Seminar di Surabaya di-Hipnosis

Tantra memaparkan bahwa inti dari Siwaratri tidak hanya merupakan perayaan keagamaan saja, tetapi juga suatu kesempatan untuk mencari kedamaian batin, kebersihan spiritual, dan penguatan nilai-nilai kehidupan. Melalui pemujaan, meditasi, dan refleksi umat Hindu mengharapkan mendapatkan berkah dan keberuntungan , serta dapat mengintegrasikan makna Siwaratri dalam konteks kehidupan modern yang kompleks”, imbuh Tantra.

Berlangsung khusyuk, rangkaian acarian perayaan Siwaratri di Pura Penataran Agung Kerthabumi Taman Mini Indonesia Indah berlangsung hingga keesokan pagi-nya, diakhiri dengan ngelebar brata Siwaratri (10/01/2024) (Foto: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)
Berlangsung khusyuk, rangkaian acara perayaan Siwaratri di Pura Penataran Agung Kertha Bumi Taman Mini Indonesia Indah berlangsung hingga keesokan pagi-nya, diakhiri dengan ngelebar brata Siwaratri (10/01/2024) (Foto: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Salah seorang umat Hindu yang diwawancarai oleh Idewa Adiyadnya Jurnalis Suara Utama ID setelah acara melebar (menutup rangkaian acara) brata Siwaratri tersebut yaitu Alit Surya Dharma mengatakan begitu terkesan, bahagia, bercampur haru. “Kagum para pemuka agama Jro Mangku, PHDI, Ibu-ibu PWHD, Kelian Banjar, Ketua Yayasan Hitakarma, para pemuda serta sesepuh di Pura Penataran Agung Kertha Bumi TMII ini penuh semangat dan guyub merayakan malam Siwa,” kata Alit (10/1/2024).

AR Learning Center dan Suara Utama Akan Gelar Silaturahmi Nasional dan Halal Bi Halal di Kota Wisata Batu

Red and Yellow Modern Online Business Webinar Instagram Post 1 Siwaratri 2024, Perayaan di TMII Berlangsung Khusyuk dan Mengesankan Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

Berita Terkait

Ketua PC SPPP SPSI membantah tuduhan kades Sungai Cambai
Ruweet Ruweet, Hanya Meminta Hak Kami Sebagai Perangkat Desa Sesulit ini. bukan meminta Hak Orang Lain. 
Membongkar Borok Pengelolaan Dana BOS di SMAN 6 Merangin, Siapa Saja yang Bakal Terbidik..?
Metamorfosis Alam: Perubahan Ajaib pada Tanaman, Hewan, dan Manusia
Komunitas BTN Gelar Santunan Yatim dan Dhuafa di Surabaya, Sambut Ramadhan dengan Berbagi
Oknum Bank Jatim Maron di Duga Tidak Searah Dengan Bank Jatim Kraksaan Prihal Penyampaian Informasi Terkait pembukaan Siltap Yang di Blokir. 
Menjaga Terang di Bulan Ramadan, GM PLN UIT JBB Siaga di Garda Terdepan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Anak di Bawah Umur di Kabupaten Lumajang Dinilai Lamban
Berita ini 330 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:45 WIB

Ketua PC SPPP SPSI membantah tuduhan kades Sungai Cambai

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:56 WIB

Ruweet Ruweet, Hanya Meminta Hak Kami Sebagai Perangkat Desa Sesulit ini. bukan meminta Hak Orang Lain. 

Rabu, 12 Maret 2025 - 07:16 WIB

Membongkar Borok Pengelolaan Dana BOS di SMAN 6 Merangin, Siapa Saja yang Bakal Terbidik..?

Rabu, 12 Maret 2025 - 01:40 WIB

Metamorfosis Alam: Perubahan Ajaib pada Tanaman, Hewan, dan Manusia

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:19 WIB

Oknum Bank Jatim Maron di Duga Tidak Searah Dengan Bank Jatim Kraksaan Prihal Penyampaian Informasi Terkait pembukaan Siltap Yang di Blokir. 

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:19 WIB

Menjaga Terang di Bulan Ramadan, GM PLN UIT JBB Siaga di Garda Terdepan

Selasa, 11 Maret 2025 - 06:55 WIB

Penanganan Kasus Pemerkosaan Anak di Bawah Umur di Kabupaten Lumajang Dinilai Lamban

Senin, 10 Maret 2025 - 23:03 WIB

“OPLOSAN PERTAMINA 2018-2023: Skandal yang Menghancurkan Harapan dan Mencederai Rakyat”

Berita Terbaru

Artikel

Ketua PC SPPP SPSI membantah tuduhan kades Sungai Cambai

Rabu, 12 Mar 2025 - 09:45 WIB

Ilustrasi : Para redaktur sedang berdiskusi di ruang redaksi menentukan suatu editorial ( Sumber : Freepik)

Artikel

Editorial Media Massa

Selasa, 11 Mar 2025 - 16:11 WIB