Suara Utama , Makasar – SMAN 9 Gowa, Sulawesi Selatan, secara resmi mengukuhkan Pusat Informasi Konseling Remaja (PIKR) sebagai ekstrakurikuler baru pada hari Rabu, 7 Agustus 2024 sekitar pukul 11.20 siang. Pengukuhan ini dipimpin oleh Kepala UPT SMAN 9 Gowa, H. Tajuddin, M.Si. Dalam sambutannya, H. Tajuddin, M.Si. terlihat terharu dengan dilantiknya pengurus PIKR tersebut.

Beliau menyampaikan bahwa eksistensi PIKR diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang memberikan kontribusi positif dalam mencegah perundungan dan kekerasan di sekolah. PIKR diharapkan mampu menciptakan lingkungan sekolah yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh siswa.
Acara pengukuhan ini juga dihadiri oleh Ibu Widi sebagai perwakilan dari BKKBM Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa; Wakasek Kesiswaan Drs. Muhammad Alyafid; Najdaeni, S.Pd., sebagai Guru BK dan Pembina PIKR; serta Sriwiah Ningsi, S.Pd. dan Lia Adriyani, S.Pd., sebagai guru BK.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pengurus PIKR SMAN 9 Gowa periode 2024/2025 dipimpin oleh Hudita Fatihah Rahma sebagai ketua, bersama dengan 30 siswa lainnya yang merupakan perwakilan dari setiap kelas. Dalam kegiatan tersebut, para pengurus didampingi oleh Andi Arham Ramdhan, Duta Genre Sulsel.
Dalam wawancara, Andi Arham Ramdhan menyampaikan bahwa PIKR memiliki banyak program, salah satunya adalah menyuarakan aspirasi siswa terkait perundungan dan kasus kekerasan yang terjadi di sekolah. “Siswa harus lebih berani tampil, tidak boleh bungkam, dan tidak ada ketakutan sehingga sekolah menjadi tertib dan nyaman,” ujarnya.
Dengan pengukuhan ini, diharapkan PIKR SMAN 9 Gowa dapat berperan aktif dalam mengatasi berbagai permasalahan remaja di sekolah serta mendukung terciptanya iklim pendidikan yang lebih baik dan kondusif.