Kecelakaan di Pasupati Bandung

- Writer

Rabu, 28 Agustus 2024 - 22:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengusaha muda kecelakaan 1 Kecelakaan di Pasupati Bandung Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Kolase suarautama.id
Dalam video yang diunggah terlihat pengusaha muda yang diketahui bernama Dzaky Muhammad Abdullah Rahim itu terkulai lemas di pinggir jalan.

Suarautama.id-bandung Influencer sekaligus pengusaha muda di Kota Bandung mengalami kecelakaan.

 

Peristiwa kecelakaan itu pun viral di media sosial setelah diunggah oleh salah satu saksi melalui akun TikTok @natadecoco, Minggu (25/8/2024).

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Kecelakaan di Pasupati Bandung Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Dalam video yang diunggah terlihat pengusaha muda yang diketahui bernama Dzaky Muhammad Abdullah Rahim itu bersandar di pinggir jalan.

 

Pengunggah mengatakan insiden itu terjadi fly over Pasupati, Kota Bandung, Jawa Barat.

Saat itu ada sejumlah orang yang langsung membantu. Dzaky terlihat diajak berbicara orang seorang perempuan.

 

Namun, ia tidak merespons sama sekali. Ia kecelakaan saat dibonceng oleh driver ojek online (ojol).

 

Driver ojol itu pun berbicara dengan beberapa orang yang membantunya juga.

 

Pengunggah mengatakan ada tiga motor ninja yang mengendarainya dengan kecepatan tinggi.Hingga akhirnya menyenggol motor ojek online yang sedang membonceng penumpang hingga terjatuh.

 

“Di jalan pulang abis main sama doi lewat jembatan pasopati awalnya sih santai-santai aja, eh dari belakang ada 3 motor ninja yang ngebut banget smpee nyenggol motor gojek yg lg bawa penumpang depan kita, motor gojek keserempet jatoh,” tulis pengunggah, dikutip suarautama.id, Rabu (28/8/2024). Pengunggah juga mengatakan bahwa penumpang alias Dzaky itu pun terpental ke tengah.

 

Bahkan, ia langsung kejang-kejang. “Terus penumpangnya ke pental ke tengah jalan langsung kejang-kejang sampe pucet banget,” lanjutnya.Kejadian di depan mata itu membuat pengunggah syok.

 

Ia juga mengatakan bahwa pengendara motor ninja itu kabur saat kejadian.

“Ya Allah shock bangett liat kejadian depan mata banget dan lebih parahnya lagi org pake ninja semua itu kabur,” pungkasnya.

Video itu pun kini telah ditonton lebih dari 8,5 juta kali dan menuai beragam komentar.

Banyak warganet yang mengenali sosok korban kecelakaan tersebut.

 

Dalam pesan itu menyebutkan bahwa pelaku yang menyenggol Dzaky dan ojol itu telah bertemu dengan keluarga. “A makasih yah atas bantuannya. Syukur tadi pelaku udah ketemu langsung sama pihak keluarga korban. Untuk kelanjutannya mah nanti biar pelaku sama keluarga korban aja yg tentuin gimana ke depannya,” tulis pengirim pesan tersebut.Pengunggah tidak menyebutkan siapa yang mengirimkan pesan tersebut.

BACA JUGA :  MKTIQ Ke-55 Tahun 2024 Sukses Terlaksana di Asahan

 

Dalam video yang diunggah terlihat pengusaha muda yang diketahui bernama Dzaky Muhammad Abdullah Rahim itu terkulai lemas di pinggir jalan.

Sementara itu, sebelum mengalami kecelakaan, Dzaky diketahui sempat mengisi seminar bersama kembarannya, Naufal Muhammad Abdullah Rahim.

 

Hal itu terungkap melalui unggahan salah seorang yang mengenalnya melalui akun TikTok @vadella.

 

“Sebelum kejadian kecelakaan, padahal masii bisa isi seminar bareng nopal,” tulis dalam foto yang menunjukkan sebuah acara yang diisi dua anak kembar tersebut.Kemudian, di slide selanjutnya pemilik akun mendapatkan kabar kecelakaan tersebut.

 

“Dan malemnya nopal dapet kabar kalau Dzaky kecelakaan, di FO pasupati Bandung. Ya Allah kaget banget,” lanjutnya.

 

Vadella juga mengatakan bahwa Dzaky menjalani operasi dan belum sadar diri. Ia mengatakan ada pendarahan di kepala bagian belakangnya.”Keadaan hari ini tgl 26 Agustus 2024, masih belum sadarkan diri setelah di op, karena ada pendarahan di kepala bagian belakangnya. Minta doanya ya temen2,” sambungnya.

 

Vadella pun meminta tolong yang memiliki CCTV saat kejadian untuk menghubunginya.”Dan aku minta tolong buat yang punya cctv FO pasupati Bandung tanggal 24 agustus 2024 pukul 11.20 malam bisa hubungin aku ya,” katanya.

 

Ia juga mendapatkan informasi dari saksi saat kejadian yaitu akun TikTok @natadecoco. Dzaky yang merupakan mahasiswa Universitas Padajajaran itu dikabarkan akan segera wisuda bersama kembarannnya.Di sisi lain, Naufal mengatakan bahwa saudara kembarnya belum sadarkan diri.

 

Ia mengunggah foto masa kecilnya dengan Dzaky melalui akun Instagramnya.

 

“Makasi banyak buat temen-temen yang udah doain Dzaky, maaf blm bisa aku jawab satu-satu, doain Dzaky cepet sadar dan balik kesemula ya temen-temen,” tulis Naufal melalui Instagram Story.

 

Ia juga memberikan semangat untuk saudara kembarnya tersebut.

IMG 20240827 WA0033 Kecelakaan di Pasupati Bandung Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

Penulis : Angga mubarok hanura

Sumber Berita : Redaksi suarautama bandung

Berita Terkait

PKL Tergeser, Terkesan Paguyuban PKL Stadion GMK Tidak Searah Dengan Panitia Takjil Yang Melibatkan Lima OPD. 
Kabel  Milik Telkom Terlepas di perbatasan Gading kulon- Sentulan. Keluhan Pengendara Merambat kepada Kabel Wifi. 
Membidik Dakwah Digital Kader MU Tulang Bawang Ikuti Bimtek Jurnalistik
Belum Lunas pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Camat Kraksaan Sebut Ada SPPT Namun Tidak Ada Obyek.
Gelar Bakti Sosial Menjelang Ramadhan 1446 H. Polres Probolinggo Gandeng Mahasiswa.
Menakjubkan! Kisah Seorang Guru dengan Siswa yang Cerdik dan Bijak
Di Duga Langgar UU Keterbukaan informasi Publik, MI Nurul Islam Desa Opo Opo Krejengan Terkesan Mengalihkan Konfirmasi Media.
Inspektorat kabupaten Probolinggo, Akan berikan Sanksi Terhadap Oknum Yang di Duga Gelapkan Uang Hasil Penarikan PBB Wilayah kecamatan Banyuanyar. 
Berita ini 928 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 10:28 WIB

PKL Tergeser, Terkesan Paguyuban PKL Stadion GMK Tidak Searah Dengan Panitia Takjil Yang Melibatkan Lima OPD. 

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:23 WIB

Kabel  Milik Telkom Terlepas di perbatasan Gading kulon- Sentulan. Keluhan Pengendara Merambat kepada Kabel Wifi. 

Jumat, 28 Februari 2025 - 07:48 WIB

Membidik Dakwah Digital Kader MU Tulang Bawang Ikuti Bimtek Jurnalistik

Kamis, 27 Februari 2025 - 19:51 WIB

Belum Lunas pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Camat Kraksaan Sebut Ada SPPT Namun Tidak Ada Obyek.

Kamis, 27 Februari 2025 - 14:06 WIB

Gelar Bakti Sosial Menjelang Ramadhan 1446 H. Polres Probolinggo Gandeng Mahasiswa.

Kamis, 27 Februari 2025 - 11:15 WIB

Menakjubkan! Kisah Seorang Guru dengan Siswa yang Cerdik dan Bijak

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:10 WIB

Di Duga Langgar UU Keterbukaan informasi Publik, MI Nurul Islam Desa Opo Opo Krejengan Terkesan Mengalihkan Konfirmasi Media.

Rabu, 26 Februari 2025 - 19:32 WIB

Inspektorat kabupaten Probolinggo, Akan berikan Sanksi Terhadap Oknum Yang di Duga Gelapkan Uang Hasil Penarikan PBB Wilayah kecamatan Banyuanyar. 

Berita Terbaru

Ilustrasi: Perjalananll Nafian Faiz (suarautama.id)

Feature

Jalan Pulang, Hujan, dan Renungan tentang Hidup

Jumat, 28 Feb 2025 - 20:59 WIB