Wiji Unggul: Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM DIY Resmi Dimulai

- Writer

Kamis, 22 Agustus 2024 - 21:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

FOTO : Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

SUARA UTAMA, Yogyakarta  – Pada Kamis (22/08/2024), Dinas Koperasi UKM Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bersama PT Ultima Bisnis Transformasi dengan bangga mengumumkan peluncuran program inkubasi bisnis Wirausaha Junior Unggulan ‘Wiji Unggul’.

Dapatkan Kabar terbaru dan Ikuti di Google News Berita Suara Utama

Program ini diharapkan menjadi motor penggerak pengembangan UMKM di Yogyakarta dengan memberikan dukungan penuh melalui mentoring intensif dan pendampingan selama 3-4 bulan kepada 50 UMKM terpilih.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Wiji Unggul: Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM DIY Resmi Dimulai Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai langkah awal, program ini dimulai dengan kegiatan Training for Mentor yang berlangsung selama lima hari pada 12-16 Agustus 2024 di Hotel Griya Persada. Pelatihan ini bertujuan untuk membekali tim mentor dan fasilitator dengan pengetahuan yang diperlukan, serta menstandarisasi materi dan metode pendampingan yang akan diterapkan. Selain itu, kegiatan ini juga mencakup pemetaan UKM yang tepat guna, sebagai dasar untuk menyusun strategi pendampingan yang lebih efektif dan efisien.

FOTO : Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)
FOTO : Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

Puncak dari rangkaian kegiatan awal Wiji Unggul adalah seminar umum yang diselenggarakan pada 20 Agustus 2024 di Hotel Grand Keisha Yogyakarta. Acara ini menghadirkan para pembicara nasional dan penggerak UMKM terkemuka, yang memberikan motivasi serta inspirasi bagi lebih dari 170 UMKM yang hadir. Seminar ini juga menjadi penanda resmi dimulainya program inkubasi bisnis Wiji Unggul.

BACA JUGA :  Master Class for Alumni: Perpaduan Ilmu, Kolaborasi, dan Rihlah Spiritual ke Bromo

“Kami sangat antusias dengan peluncuran program ini. Dengan dukungan mentor yang kompeten dan materi yang terstandarisasi, kami yakin program ini akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi UMKM di Yogyakarta. Kami akan melanjutkan dengan mentoring intensif kepada 50 UMKM terpilih yang telah lolos seleksi, untuk membantu mereka berkembang dan mencapai potensi terbaik mereka,” kata dr. Imam Khoirul Fajri, M.M selaku Direktur PT Ultima Bisnis Transformasi dan Leader Tim Program Inkubasi Bisnis Wiji Unggul.

FOTO : Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)
FOTO : Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

Program Wiji Unggul ini merupakan wujud nyata komitmen Dinas Koperasi UKM DIY dan PT Ultima Bisnis Transformasi dalam mendorong pertumbuhan UMKM lokal, serta menciptakan ekosistem bisnis yang lebih kuat dan berdaya saing tinggi.

Pengen Publikasiin Berita Kamu di Berbagai Media Nasional? Publikasiin Aja di Pusat Publikasi Media!. Foto: Pusat Publikasi Media (SUARA UTAMA)
Pengen Publikasiin Berita Kamu di Berbagai Media Nasional? Publikasiin Aja di Pusat Publikasi Media!. Foto: Pusat Publikasi Media (SUARA UTAMA)

Dengan dukungan yang diberikan melalui program ini, diharapkan UMKM peserta mampu meningkatkan kualitas produk dan layanan, memperluas jaringan pasar, serta menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat Yogyakarta.

Kesempatan Menjadi Kaperwil, Kabiro, Kontributor, Jurnalis, Wartawan, dan Penulis Redaksi Suara Utama & Ini Kabar. FOTO: Pamflet Poster RSU & RED-IK/CP 081232729720 (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)
Kesempatan Menjadi Kaperwil, Kabiro, Kontributor, Jurnalis, Wartawan, dan Penulis Redaksi Suara Utama & Ini Kabar. FOTO: Pamflet Poster RSU & RED-IK/CP 081232729720 (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai

Pengen Publikasiin Berita Kamu di Berbagai Media Nasional? Publikasiin Aja di Pusat Publikasi Media!. Foto: Pusat Publikasi Media (SUARA UTAMA)
Pengen Publikasiin Berita Kamu di Berbagai Media Nasional? Publikasiin Aja di Pusat Publikasi Media!. Foto: Pusat Publikasi Media (SUARA UTAMA)

Penulis : Mas Andre Hariyanto

Editor : Mas Andre Hariyanto

Sumber Berita : Wartawan Suara Utama

Berita Terkait

Sah! Lucky Hakim-Syaefudin Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Indramayu
Pengesahan Sepihak Ketua BPD Desa Madula Diduga Langgar Prosedur, LSM Soroti Pelanggaran Hukum
Revitalisasi Pasar Simpang Pematang: Harapan Baru untuk Perekonomian Mesuji
Apresiasi Masyarakat Indonesia Pasca Hasil Pemilu 2024!
Pengadilan Negeri Bangko Gelar Penandatanganan Perjanjian Kerjasama POSBAKUM dengan LBH PK 
Milad Akbar dan Silaturahmi Nasional: Momen Bersama Membangun Peradaban
Tumpahan Batu Bara di Pulau Popole: Seruan Keadilan Lingkungan dan Transparansi Perusahaan
Truk Angkut Rangka Baja Tanpa Izin, LSM Soroti Pengabaian Aturan Hukum
Berita ini 133 kali dibaca
Wiji Unggul Merupakan Program Inkubasi Bisnis Unggulan untuk UMKM Daerah Istimewa Yogyakarta Resmi Dimulai

Berita Terkait

Kamis, 9 Januari 2025 - 20:03 WIB

Sah! Lucky Hakim-Syaefudin Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Indramayu

Kamis, 9 Januari 2025 - 19:02 WIB

Pengesahan Sepihak Ketua BPD Desa Madula Diduga Langgar Prosedur, LSM Soroti Pelanggaran Hukum

Kamis, 9 Januari 2025 - 18:12 WIB

Revitalisasi Pasar Simpang Pematang: Harapan Baru untuk Perekonomian Mesuji

Kamis, 9 Januari 2025 - 17:26 WIB

Apresiasi Masyarakat Indonesia Pasca Hasil Pemilu 2024!

Rabu, 8 Januari 2025 - 20:23 WIB

Milad Akbar dan Silaturahmi Nasional: Momen Bersama Membangun Peradaban

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:39 WIB

Tumpahan Batu Bara di Pulau Popole: Seruan Keadilan Lingkungan dan Transparansi Perusahaan

Rabu, 8 Januari 2025 - 16:45 WIB

Truk Angkut Rangka Baja Tanpa Izin, LSM Soroti Pengabaian Aturan Hukum

Rabu, 8 Januari 2025 - 11:25 WIB

Emak-Emak Belum Bisa Renang ??? Yuk Ikut MSS, Komunitas Belajar Renang Gratis bagi Muslimah Hijabers

Berita Terbaru

Artikel

Apresiasi Masyarakat Indonesia Pasca Hasil Pemilu 2024!

Kamis, 9 Jan 2025 - 17:26 WIB