Warga Binaan Lapas Kelas IIB Bangko Ikuti Pelatihan Metode Cepat Baca Al-Qur’an

- Writer

Jumat, 20 Desember 2024 - 16:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUARA UTAMA, Merangin – Dalam upaya memberantas buta aksara Al-Qur’an sekaligus mendukung visi Jambi yang cerdas dan agamis, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jambi, Hesnidar Hariris, menyelenggarakan pelatihan metode cepat membaca Al-Qur’an di Lapas Kelas IIB Bangko dan diikuti oleh warga binaan yang antusias. Jumat (18/12/2024).

Pelatihan ini menggunakan metode “30 Menit Bisa Membaca Al-Qur’an”, yang dirancang untuk memudahkan siapa saja mempelajari Al-Qur’an dalam waktu singkat. Program ini merupakan bagian dari inisiatif PKK Provinsi Jambi yang telah berjalan selama dua tahun, meski baru kali ini dilaksanakan di Lapas Bangko. Sebagai bentuk kepedulian, Hesnidar Hariris juga menyerahkan buku panduan belajar Tajwid kepada warga binaan untuk mendukung proses pembelajaran.

Hesnidar Hariris menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah perdana dalam memberikan pelatihan membaca Al-Qur’an kepada warga binaan. “Meskipun perencanaan dilakukan secara mendadak, sambutan para warga binaan sangat luar biasa. Mereka masih muda dan penuh semangat untuk belajar membaca Al-Qur’an,” ujar Hesnidar.

Ia berharap program ini dapat didukung oleh guru, pengajar, serta Pegawai Lapas Bangko, dengan arahan dan bimbingan dari Kalapas. Hesnidar optimistis bahwa dengan metode yang mudah dipahami, warga binaan dapat lancar membaca Al-Qur’an dalam waktu satu hingga tiga bulan.

“Kami yakin, dengan pendampingan yang baik, warga binaan di sini akan segera menguasai bacaan Al-Qur’an. Kami juga berencana mengadakan acara untuk merayakan keberhasilan mereka setelah proses pembelajaran selesai, dan saya harap ada laporan berupa Vidio keberhasilan metode ini yang dikirimkan dari Lapas dalam waktu dekat ” tambahnya.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud kepedulian sosial, tetapi juga mendukung pembangunan karakter spiritual para warga binaan, menjadikan mereka lebih siap kembali ke masyarakat dengan bekal moral dan pengetahuan agama yang lebih baik.

Editor : Ady Lubis

Sumber Berita : Lapas Bangko

Berita Terkait

Skandal Gadai Tanah Bengkok, Kepala Pekon Gemah Ripah Diduga Tipu Warga Sukawangi Rp 34 Juta!
Puluhan Sopir Trans Musi Mengadukan PT TMPJ Ke Disnaker Kota Palembang
Pendaftaran Turnamen DUNTEK CUP I Dibuka
10 Tips Rahasia Menulis Konten Cepat Viral di Media Sosial !
Peringati HUT ke-44, Dusun Karya Makmur Adakan Senam Bersama dan Pengobatan Gratis
Deklarasi Penyerahan Surat Keputusan Satgasus Prabu 08 Bogor
PDM Tulang Bawang Bahas Percepatan Sertifikasi Aset dengan BPN
Kepala BKN Optimis Jalankan Organisasi Sesuai Instruksi Presiden dengan Sistem Kerja Terbaru
Berita ini 65 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 06:11 WIB

Skandal Gadai Tanah Bengkok, Kepala Pekon Gemah Ripah Diduga Tipu Warga Sukawangi Rp 34 Juta!

Rabu, 12 Februari 2025 - 23:33 WIB

Puluhan Sopir Trans Musi Mengadukan PT TMPJ Ke Disnaker Kota Palembang

Rabu, 12 Februari 2025 - 16:28 WIB

10 Tips Rahasia Menulis Konten Cepat Viral di Media Sosial !

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:15 WIB

Peringati HUT ke-44, Dusun Karya Makmur Adakan Senam Bersama dan Pengobatan Gratis

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:50 WIB

Deklarasi Penyerahan Surat Keputusan Satgasus Prabu 08 Bogor

Selasa, 11 Februari 2025 - 18:17 WIB

PDM Tulang Bawang Bahas Percepatan Sertifikasi Aset dengan BPN

Selasa, 11 Februari 2025 - 12:59 WIB

Kepala BKN Optimis Jalankan Organisasi Sesuai Instruksi Presiden dengan Sistem Kerja Terbaru

Senin, 10 Februari 2025 - 22:46 WIB

Miras Oplosan Jenis Aseng telah merenggut 12 nyawa Cianjur Dan Bogor

Berita Terbaru