SMKN Pulau Tabuan Tanggamus Harapan Baru Pendidikan di Pulau Terluar Lampung

- Writer

Rabu, 21 Agustus 2024 - 21:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SMKN Pulau Tabuan Mulai Menerima Murid Baru TA 2024-2025. SUARA UTAMA.ID

SMKN Pulau Tabuan Mulai Menerima Murid Baru TA 2024-2025. SUARA UTAMA.ID

SUARA UTAMA, Tanggamus- SMKN Pulau Tabuan, sebuah sekolah menengah kejuruan yang baru dibuka, telah memulai penerimaan siswa baru untuk Tahun Ajaran 2024-2025. Terletak di daerah terpencil dan terluar Kecamatan Cukuh Balak, Kabupaten Tanggamus, Lampung, sekolah ini menjadi pusat harapan baru bagi pendidikan berkualitas di wilayah tersebut.

Pada tahun pertamanya, SMKN Pulau Tabuan menerima 29 siswa yang terdiri dari 21 laki-laki dan 8 perempuan. Sekolah ini menawarkan tiga jurusan: Agribisnis Pengelolaan Hasil Perikanan, Teknik Kapal Penangkapan Ikan, dan Manajemen Perkantoran. Didukung oleh 12 tenaga pengajar dan satu kepala sekolah yang juga merupakan satu-satunya guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS), SMKN Pulau Tabuan berupaya untuk menciptakan siswa berprestasi yang siap bersaing dan memasuki dunia kerja.

Kepala Sekolah SMKN Pulau Tabuan, Muh. Ruzabari, dalam pernyataannya pada Rabu (21/8), mengungkapkan bahwa pihaknya benar-benar memulai dari nol. “Pihak kami bergerak door to door menawarkan sekolah ini kepada calon siswa baru. Izin operasional masih dalam proses, sarana – prasarana dan dana operasional masih sangat terbatas,” ujar Ruzabari.

SMKN Pulau Tabuan Tanggamus Harapan Baru Pendidikan di Pulau Terluar Lampung Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

    Proses Belajar Mengajar SMKN Pulau Tabuan (21/8) SUARA UTAMA.ID

Meskipun menghadapi berbagai tantangan, SMKN Pulau Tabuan mendapat dukungan dari guru-guru yang berasal dari berbagai daerah di Lampung, termasuk Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Barat, Bandar Lampung, dan Tanggamus. Dari total 13 guru, lima di antaranya merupakan putra daerah Pulau Tabuan.

Kodarudin (44), salah satu guru yang mengajar mata pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (Penjaskes), menurutnya Ia merasa terpanggil untuk berkontribusi dalam membangun pendidikan di pulau ini setelah sebelumnya mengajar selama lima tahun di Yayasan Multazam.

Salah satu siswa, Tri Anisa, turut berbagi pandangannya tentang pengalaman bersekolah di SMKN Pulau Tabuan. “Saya senang bergabung bersama kawan-kawan di sini. Kami merasakan hangatnya kebersamaan antara siswa dan guru. Kami juga merasakan kesungguhan dewan guru dalam membimbing kami,” ungkapnya.

Penulis : Nafian Faiz

Berita Terkait

Psikologi Kegelapan : Memahami Gaslighting, Narcissism, dan Persuasi Berbahaya !
Manfaatkan Momen Ramadhan (KWIP) DPC Merangin Bagi-Bagi Takjil ke Pengguna Jalan
Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Sukses Digelar di Kecamatan Limau, SMKN 1 Kotaagung Barat Jadi Juara Umum
Pembukaan Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Meriah Di Tanggamus
Safari Dongeng Mas Jarwo & Gogon: Menumbuhkan Cinta Palestina di Hati Anak Lampung
Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput
Buka Bersama dan Diskusi Solusi Penanganan Banjir GPA Balikpapan: Mahasiswa dan Warga Bersatu Cari Jalan Keluar
Pelantikan Pengurus Forum Kader Pemuda Bela Negara Balikpapan Masa Bakti 2025-2028: Pemuda Siap Menjadi Garda Terdepan Bangsa
Berita ini 314 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:26 WIB

Psikologi Kegelapan : Memahami Gaslighting, Narcissism, dan Persuasi Berbahaya !

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:50 WIB

Manfaatkan Momen Ramadhan (KWIP) DPC Merangin Bagi-Bagi Takjil ke Pengguna Jalan

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:35 WIB

Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Sukses Digelar di Kecamatan Limau, SMKN 1 Kotaagung Barat Jadi Juara Umum

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:28 WIB

Pembukaan Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Meriah Di Tanggamus

Minggu, 16 Maret 2025 - 03:28 WIB

Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:14 WIB

Buka Bersama dan Diskusi Solusi Penanganan Banjir GPA Balikpapan: Mahasiswa dan Warga Bersatu Cari Jalan Keluar

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:45 WIB

Pelantikan Pengurus Forum Kader Pemuda Bela Negara Balikpapan Masa Bakti 2025-2028: Pemuda Siap Menjadi Garda Terdepan Bangsa

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:56 WIB

Usai Statmennya Viral di Pemberitaan, Sugeng Bendahara SMAN 6 Merangin Panik

Berita Terbaru