Proyek Pembangunan Konblok di Lokasi Bantai Adat Kelurahan Dusun Baru Tabir Diduga ada Mark Up 

- Writer

Selasa, 15 April 2025 - 07:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUARA UTAMA, Merangin – Proyek pembangunan pemasangan Konblok atau paving Blok di Lokasi Bantai adat, Muara Danau, kelurahan Dusun Baru kecamatan Tabir, Kabupaten Merangin Jambi dipertanyakan, pasalnya kegiatan atas pembangunan tersebut di duga ada manipulasi pekerjaan dan Mark Up anggaran.

Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh media ini dilapangan mendapati bahwa pembangunan pemasangan Konblok yang di kerjakan pada tahun 2023 menggunakan dana Kelurahan sebesar Rp 127 juta dengan volume kurang lebih 10 X 18 meter tersebut terdapat beberapa kejanggalan.

Pasalnya bangunan tersebut ternyata tidak menggunakan Konblok melainkan Cor yang di beri garis-garis yang menyerupai cetakan Konblok.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Proyek Pembangunan Konblok di Lokasi Bantai Adat Kelurahan Dusun Baru Tabir Diduga ada Mark Up  Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal tersebut juga di benarkan oleh salah satu warga setempat ‘K’ yang mengatakan bahwa pembangunan pemasangan Konblok di lokasi Bantai Adat Kelurahan Dusun Baru tersebut terdapat beberapa kejanggalan dan disinyalir adanya Mark Up anggaran.

“Ya setahu saya pembangunan lantai di lapangan tempat Bantai adat itu menggunakan Konblok, tapi kok pelaksanaannya hanya dicor saja, dan hanya di kasih motif kotak-kotak mirip dengan paving, lihat saja kalau ndak percaya, kalau Konblok pasti bisa di congkel satu persatu, tapi kalau ini tidak bisa, karena cuma cor lantai yang di beri garis-garis motif saja,” demikian ungkapnya.

BACA JUGA :  Proyek Sumur Bor Dinas Pertanian Merangin di Tabir, Tanpa Papan Informasi, Diduga Untuk Menutupi Kecurangan

Sementara terkait dengan hal tersebut media ini mencoba mengkonfirmasi kepada Lurah Dusun Baru Mustafa Hanief SE di ruang kerjanya pada Senin (15/4/2025).

IMG 20250415 071224 700 x 400 piksel Proyek Pembangunan Konblok di Lokasi Bantai Adat Kelurahan Dusun Baru Tabir Diduga ada Mark Up  Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Lurah Dusun Baru Mustafa Ketika di Wawancarai oleh media ini di ruang kerjanya

Kepada Media ini Mustafa mengakui jika pembangunan di lokasi Bantai Adat tersebut memang tidak menggunakan Konblok melainkan Cor yang di beri garis-garis motif kotak-kotak saja.

“Asal pertamanya DPA itu dibuat lurah sebelum saya, di situ dibuat Konblok, jadi mengingat situasi dan kondisi tempat maka kami pergi ke inspektorat dan melapor ke Inspektorat, karena kalau di pasang Konblok barang itu tidak bertahan lama, jadi sepakat dibuat cor dan di motivkan saja, jadi Spek nya kami ganti dari Konblok menjadi Cor,” demikian kata Lurah

Namun ketika di tanya terkait dengan anggaran yang di alokasikan untuk pembangunan tersebut apakah masih tetap Rp. 127 juta, Mustafa mengatakan lupa.

“Lupa saya entah berapa dananya,”  tukasnya

Penulis : Ady Lubis

Sumber Berita : Wartawan Suara Utama

Berita Terkait

DPD LIRA Lumajang Peduli UMKM, Soroti Praktik Bank dalam Penyaluran Kredit KUR
SMK Muhammadiyah Gisting Jadi Tuan Rumah LKS SMK se-Tanggamus 2025, Bukti Daya Saing Siswa Kejuruan
Dari Camat Kini Syamdjuniston Didapuk Jadi Plt. Staf Ahli Ekonomi Bupati Tanggamus
Gebrakan Baru di Subang! Wakil Bupati Resmikan Kelas Baru dari CSR PT. Sheba Indah
Bahas RTRW dan Tambang, Bupati Subang Sambut Kunjungan Komisi IV DPRD Jabar
Tegas! Bupati Subang Jadikan Aduan Medsos Sebagai Indikator Kinerja OPD
Jawa Barat Nikmati Pemutihan Pajak Kendaraan: Kebijakan Pro-Rakyat Gubernur Dedi Mulyadi
Bupati Intan Jaya Launching Penerbangan Perdana Subsidi Jasa Angkutan Udara 2025
Berita ini 166 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 7 Mei 2025 - 03:37 WIB

DPD LIRA Lumajang Peduli UMKM, Soroti Praktik Bank dalam Penyaluran Kredit KUR

Selasa, 6 Mei 2025 - 20:37 WIB

SMK Muhammadiyah Gisting Jadi Tuan Rumah LKS SMK se-Tanggamus 2025, Bukti Daya Saing Siswa Kejuruan

Selasa, 6 Mei 2025 - 18:59 WIB

Dari Camat Kini Syamdjuniston Didapuk Jadi Plt. Staf Ahli Ekonomi Bupati Tanggamus

Selasa, 6 Mei 2025 - 18:50 WIB

Gebrakan Baru di Subang! Wakil Bupati Resmikan Kelas Baru dari CSR PT. Sheba Indah

Selasa, 6 Mei 2025 - 15:39 WIB

Tegas! Bupati Subang Jadikan Aduan Medsos Sebagai Indikator Kinerja OPD

Senin, 5 Mei 2025 - 17:00 WIB

Jawa Barat Nikmati Pemutihan Pajak Kendaraan: Kebijakan Pro-Rakyat Gubernur Dedi Mulyadi

Senin, 5 Mei 2025 - 11:53 WIB

Bupati Intan Jaya Launching Penerbangan Perdana Subsidi Jasa Angkutan Udara 2025

Senin, 5 Mei 2025 - 10:40 WIB

Bupati Subang Hadiri Laga Final ASN Subang Soccer Festival 2025

Berita Terbaru