Mahasiswa STAIL Rayakan Peluncuran Buku Baru, “Mendobrak Kemustahilan”

- Writer

Minggu, 13 Oktober 2024 - 10:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Mahasiswa STAIL Tasyakuran Peluncuran Buku Baru (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

FOTO : Mahasiswa STAIL Tasyakuran Peluncuran Buku Baru (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

SUARA UTAMA, Surabaya – Sejumlah mahasiswa Program Karyawan Semester III Sekolah Tinggi Agama Islam Luqman al-Hakim (STAIL) Surabaya, Jawa Timur, mengadakan tasyakuran sederhana untuk merayakan peluncuran buku baru mereka yang berjudul “Mendobrak Kemustahilan”. Buku ini merupakan karya antologi yang memuat berbagai kisah inspiratif yang bertujuan menggugah semangat dan motivasi pembaca.

Peluncuran buku tersebut merupakan hasil dari tugas akhir mata kuliah Jurnalistik yang diampu oleh Ustadz Robinsah. Dalam acara tersebut, Ustadz Robinsah, yang juga dikenal dengan nama pena Khairul Hibri, memberikan dorongan kepada para mahasiswa untuk terus aktif menulis.

“Jangan pernah berhenti menulis. Dalam dunia yang penuh dengan isu-isu negatif, terutama di dunia maya, peran kalian sangat penting. Tunjukkan keberpihakan pada kebenaran lewat tulisan,” tegas pria asal Lampung dalam rilisnya kepada Suara Utama, Ahad (13/10/2024).

Acara tasyakuran berlangsung dalam suasana hangat, diisi dengan berbagai kesan dan pesan dari para mahasiswa terkait perjalanan mereka dalam menyelesaikan proyek buku ini. Tidak hanya itu, acara diakhiri dengan makan bersama dan sesi penandatanganan buku oleh Ustadz Robinsah, yang memberikan kenangan berharga bagi setiap penulis.

Buku “Mendobrak Kemustahilan” bukan hanya menjadi bukti kemampuan mereka dalam menulis, tetapi juga sebagai langkah awal untuk terus berkontribusi dalam dunia literasi Islami. Para mahasiswa berharap karya ini dapat menjadi motivasi bagi pembaca untuk tidak menyerah menghadapi segala bentuk kemustahilan, serta menjadi bagian dari dakwah dengan cara yang relevan di era digital.

Penulis : Abu Kamila

Editor : Mas Andre Hariyanto

Sumber Berita : Redaksi Suara Utama

Berita Terkait

Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Sukses Digelar di Kecamatan Limau, SMKN 1 Kotaagung Barat Jadi Juara Umum
Pembukaan Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Meriah Di Tanggamus
Safari Dongeng Mas Jarwo & Gogon: Menumbuhkan Cinta Palestina di Hati Anak Lampung
Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput
Buka Bersama dan Diskusi Solusi Penanganan Banjir GPA Balikpapan: Mahasiswa dan Warga Bersatu Cari Jalan Keluar
Pelantikan Pengurus Forum Kader Pemuda Bela Negara Balikpapan Masa Bakti 2025-2028: Pemuda Siap Menjadi Garda Terdepan Bangsa
Usai Statmennya Viral di Pemberitaan, Sugeng Bendahara SMAN 6 Merangin Panik
Santri Nurul Ilmi Islam Boarding School Rawajitu Selatan, Bergiliran Jadi Imam Tarawih
Berita ini 135 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:35 WIB

Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Sukses Digelar di Kecamatan Limau, SMKN 1 Kotaagung Barat Jadi Juara Umum

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:28 WIB

Pembukaan Kemah Pramuka Giat Songsong Ramadhan (GSR) III Tahun 2025 Meriah Di Tanggamus

Minggu, 16 Maret 2025 - 05:43 WIB

Safari Dongeng Mas Jarwo & Gogon: Menumbuhkan Cinta Palestina di Hati Anak Lampung

Minggu, 16 Maret 2025 - 03:28 WIB

Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:14 WIB

Buka Bersama dan Diskusi Solusi Penanganan Banjir GPA Balikpapan: Mahasiswa dan Warga Bersatu Cari Jalan Keluar

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:56 WIB

Usai Statmennya Viral di Pemberitaan, Sugeng Bendahara SMAN 6 Merangin Panik

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:08 WIB

Santri Nurul Ilmi Islam Boarding School Rawajitu Selatan, Bergiliran Jadi Imam Tarawih

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:49 WIB

Lemah Pengawasan, Pelangsir BBM Makin Marak di SPBU Tambang Baru 

Berita Terbaru

gambar merah putih

Berita Utama

Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput

Minggu, 16 Mar 2025 - 03:28 WIB