Khusyu’ dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M

- Writer

Selasa, 28 Mei 2024 - 10:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Photo perpisahan melepas keberangkatan jamaah haji khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M. Nampak dalam photo perpisahan yang haru, salah seorang jamaah bapak Asmuni (64), seolah cucunya tak mau berpisah dengannya yang akan berangkat menaiki pesawat di Bandara Sultam Mahmud Badaruddin II (Ahad, 26/05/2024).

Photo perpisahan melepas keberangkatan jamaah haji khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M. Nampak dalam photo perpisahan yang haru, salah seorang jamaah bapak Asmuni (64), seolah cucunya tak mau berpisah dengannya yang akan berangkat menaiki pesawat di Bandara Sultam Mahmud Badaruddin II (Ahad, 26/05/2024).

SUARA UTAMA, Palembang – Khusu’ dan Mengharukan. Ya, itulah suasana yang dapat dirasakan saat menghadiri acara Pelepasan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour (PT Zafa Mulia Mandiri) 1445 H / 2024 M yang digelar pada Ahad (26/05/2024) kemarin. Kegiatan pelepasan dilaksanakan di 2 tempat, yaitu Masjid Al-Fattah Sekip Ujung Palembang dan Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

Betapa tidak, manajemen Zafa Tour dan keluarga besar jamaah haji khusus tersebut melepas keberangkatan orang-orang yang mereka cintai untuk menunaikan ibadah haji ke tanah suci Makkah dan Madinah yang puncaknya pada 17 Juni 2024 mendatang. Mereka berharap keluarga yang menjalankan ibadah haji dapat berjalan lancar dan dapat kembali ke tanah air dengan predikat haji yang mabrur.

PHOTO KHSUS Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Para jamaah haji khusus mengikuti doa secara khusyu’ sebelum keberangkatan di Masjid Al- Fattah Palembang

Sebanyak 22 jamaah haji khusus diberangkatkan oleh PT Zafa Mulia Mandiri atau lebih dikenal dengan nama Zafa Tour pada tahun 2024 ini. Mereka barasal dari berbagai kabupaten dan kota di Sumatera Selatan, diantaranya kota Palembang, Kabupaten Musi Banyuasin, Baturaja OKU dan sebagainya.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

Photo Bersama Sebelum Berangkat Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Photo bersama jamaah haji khusus di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

Pelepasan secara simbolis dilakukan langsung oleh Kabid Penyelenggara Haji dan Umroh Depag Sumatera Selatan bapak H. Armed Dachil, SH dan Direktur Utama PT Zafa Mulia Mandiri ibu Hj. Rafika FItrianti, ST yang didampingi  Chief Executive Officer (CEO) PT Zafa Mulia Mandiri bapak H. Gustidiansyah, M.Sc.

IMG 20240526 204640 860 Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Photo bersama CEO H. Gustiadiansyah, M.Sc dan Direktur Utama Hj. Rafika Fitrianti, ST dari PT Zafa Mulia Mandiri, Kabid Penyelenggara Haji dan Umroh Depag Sumsel H Armed Dachril, SH. Nampak juga perwakilan jamaah haji khusus yang sekaligus sebagai dokter tim medis jamaah haji khusus.

Pada sambutan pelapasan jamaah haji khusus ini, Direktur Utama Zafa Tour Hj. Rafika Fitrianti, ST memberikan ucapan selamat jalan kepada para jamaah untuk melaksanakan ibadah haji di tanah suci. “Kami segenap manajemen Zafa Tour ikut mendoakan selalu agar bapak dan ibu jamaah haji selalu sehat dan dapat mengikuti rangkaian ibadah haji nanti dengan lancar. Jaga terus kesehatan, jaga terus kekeluargaan dan persaudaraan. Semoga nanti kembali membawa haji yang mabrur” harap alumnus Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya ini.

BACA JUGA :  Jama'ah Haji Khusus Sumsel Sangat Puas Layanan Zafa Tour
PHOTO PERPISAHAN KELUARGA Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Beberapa photo perpisahan jamaah haji khusus yang mengharukan dengan anak dan cucu mereka

Pelepasan jamaah haji khusus di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II berlangsung dengan mengharukan. Saling besalaman, berpelukan, cipika cipiki dengan penuh kehangatan. Tidak sedikit jamaah dan keluarganya menitikkan air mata melepas keluarga tercinta saat akan memasuki ruang tunggu dan menaiki pesawat.  Melambaikan tangan dengan haru yang diiringi doa keselamatan untuk mereka yang berangkat haji.

Lambaian Tangan Jamaah Haji Khusus Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Para jamaah haji khusus PT Zafa Mulia Mandiri melambaikan tangan kepada keluarganya sebelum memasuki ruang tunggu Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang

CEO Zafa Tour H. Gustidiansyah, M.Sc dan isterinya Hj. Rafika Fitrianti, ST yang juga berangkat haji melalui media sosialnya menshare pesan dan permohonan doa. Hal itu disampaikan kepada seluruh manajemen Zafa Tour di seluruh Indonesia, Tour Leader, keluarga besar, rekan kerja, dan para alumni jamaah umroh Zafa Tour.

“Assalamu’alaikum semua yang dirahmati Allah. Hari ini saya dan istri akan berangkat dari Jakarta menuju Jeddah untuk menunaikan ibadah haji. Kami memohon maaf lahir batin atas khilaf dan salah. Mohon doanya perjalanan dan ibadah yang kami jalankan dapat terlaksana dgn baik, khusyuk dan beroleh haji yang mabrur serta selalu diberikan kesehatan dan keselamatan dari Allah Ta’ala. Aamiin Allhumma Aamiin. Salam takzim” bunyi massage beliau yang tersebar.

IMG 20240526 204649 746 1 Khusyu' dan Haru, Suasana Pelepasan Keberangkatan Jamaah Haji Khusus Zafa Tour 1445 H / 2024 M Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Photo bersama manajemen Zafa Tour dengan jamaah haji khusus Zafa Tour 1445 H setelah kegiatan pembekalan pada Ahad 26/05/2024 di Masjid Al-Fattah Palembang

 

 

Penulis : Zahruddin Hodsay

Sumber Berita : Manajemen PT Zafa Mulia Mandiri

Berita Terkait

Mengoptimalkan Subsidi Rakyat: Hindari Tumpang Tindih dan Ketidaktepatan Sasaran
Melacak Sejarah Peradaban melalui Hisab, Rukyat, dan Utang Peradaban
Kantong UMKM: Pencatatan Keuangan Digital Mudah dan Aman, Bisnis UMKM Lancar
Camat Tabir Samsul Zaini Keluhkan Anggaran Makan Minum Rapat di Kantor yang Sangat Minim
Dari Desa untuk Desa: Mengembangkan Koperasi yang Berkelanjutan !
Terkait Pengawasan BBM Bersubsidi, Tanggapan Kapolres Nias Dinilai Ciderai Laporan Masyarakat 
SMA Muhammadiyah 1 Menggala Tulang Bawang Gelar Pesantren Kilat Ramadhan Bentuk Generasi Berakhlak Mulia
Terkait Isu Sampah dan Parkir Pelabuhan Gunungsitoli, LSM dan Pers Surati PT. Pelindo
Berita ini 230 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 00:21 WIB

Mengoptimalkan Subsidi Rakyat: Hindari Tumpang Tindih dan Ketidaktepatan Sasaran

Sabtu, 8 Maret 2025 - 20:43 WIB

Melacak Sejarah Peradaban melalui Hisab, Rukyat, dan Utang Peradaban

Sabtu, 8 Maret 2025 - 08:55 WIB

Kantong UMKM: Pencatatan Keuangan Digital Mudah dan Aman, Bisnis UMKM Lancar

Sabtu, 8 Maret 2025 - 07:22 WIB

Camat Tabir Samsul Zaini Keluhkan Anggaran Makan Minum Rapat di Kantor yang Sangat Minim

Sabtu, 8 Maret 2025 - 00:04 WIB

Dari Desa untuk Desa: Mengembangkan Koperasi yang Berkelanjutan !

Jumat, 7 Maret 2025 - 23:20 WIB

Terkait Pengawasan BBM Bersubsidi, Tanggapan Kapolres Nias Dinilai Ciderai Laporan Masyarakat 

Jumat, 7 Maret 2025 - 21:25 WIB

SMA Muhammadiyah 1 Menggala Tulang Bawang Gelar Pesantren Kilat Ramadhan Bentuk Generasi Berakhlak Mulia

Jumat, 7 Maret 2025 - 19:05 WIB

Terkait Isu Sampah dan Parkir Pelabuhan Gunungsitoli, LSM dan Pers Surati PT. Pelindo

Berita Terbaru

Pendidikan

Membongkar Mega Pungli Berkedok Komite di SMA Negeri 3 Merangin

Minggu, 9 Mar 2025 - 07:49 WIB