Dibuka Ketua Dewan Penasehat DPP, Rapimnas Putuskan PJS Mendaftar Konstituen Dewan Pers

- Writer

Rabu, 19 Februari 2025 - 16:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

IMG 20250219 WA0004 Dibuka Ketua Dewan Penasehat DPP, Rapimnas Putuskan PJS Mendaftar Konstituen Dewan Pers Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Foto : Suasana Rapimnas PJS yang berlangsung di Jakarta

Suara Utama, Muara Enim– Tahun 2025 menjadi langkah pasti bagi organisasi pers Pro Jurnalismedia Siber (PJS) setelah tiga tahun mempersiapkan diri untuk menjadi bagian dari Dewan Pers. Untuk memastikan langkah tersebut, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PJS menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) ke-3 yang berlangsung di Jakarta pada 18 Februari 2025.

Rapimnas PJS mengusung tema “Solidaritas, Profesionalisme dan Sinergi PJS Menuju Konstituen Dewan Pers 2025.” Tema ini menjadi sentral bagi PJS dalam menyongsong persiapan menjadi konstituen Dewan Pers. Acara ini dihadiri oleh para pimpinan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PJS se-Indonesia, yang dilakukan secara offline dan online.

IMG 20250219 WA0005 Dibuka Ketua Dewan Penasehat DPP, Rapimnas Putuskan PJS Mendaftar Konstituen Dewan Pers Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama
Foto : Suasana Rapimnas PJS yang berlangsung di Jakarta

Rapimnas dibuka oleh Ketua Dewan Penasehat DPP PJS, M.H Farid Aljawi, SE., MH

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Dibuka Ketua Dewan Penasehat DPP, Rapimnas Putuskan PJS Mendaftar Konstituen Dewan Pers Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Farid menegaskan keseriusan semua anggota PJS untuk mempersiapkan diri menghadapi agenda besar di tahun 2025.

“Tidak bisa lengah, semua harus bekerja keras dengan mempersiapkan dokumen dalam rangka pendaftaran PJS serta persiapan untuk berbagai kerjasama PJS dengan instansi pemerintah maupun swasta,” ungkap Farid. Ia berjanji akan melakukan upaya positif dan maksimal untuk membantu PJS lebih baik di masa mendatang.

Ketua Umum DPP PJS, Mahmud Marhaba, dalam sambutannya menyatakan bahwa Rapimnas kali ini membahas tiga agenda utama, di antaranya persiapan pendaftaran PJS ke Dewan Pers. Agenda lainnya adalah memanfaatkan peluang besar untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) gratis yang difasilitasi oleh Dewan Pers di setiap ibukota provinsi.

BACA JUGA :  Kremasi di Desa Dharma Agung: Tradisi dan Religiusitas Hindu di Lampung

“Sejak awal berdirinya PJS, DPP sudah memasukkan program UKW pada visi PJS. Melalui pendidikan dan pelatihan jurnalistik, kita berharap semua anggota PJS bisa mengantongi sertifikat UKW sehingga semua bisa dikategorikan sebagai wartawan kompeten dan profesional. Tidak ada lagi stempel wartawan abal-abal pada kita semua,” tegas Mahmud di hadapan pengurus DPD se-Indonesia.

Agenda ketiga adalah pembahasan terkait perayaan HUT PJS ke-3 yang akan dilaksanakan pada 12 Mei 2025.

“Pada HUT nanti, kita akan menggelar seminar nasional dan pelatihan jurnalistik dengan menghadirkan para pembicara di tingkat nasional, termasuk bang Agus Pardesi, wartawan senior jebolan ANTV, untuk membahas cara membuat video berita pendek yang akan menghiasi media anggota PJS,” ungkap Mahmud.

Melalui Rapimnas ini, Ketua Umum DPP PJS berharap agar PJS menjadi wadah bagi para jurnalis dalam menyuarakan kebenaran serta menjaga integritas dan profesionalisme dalam tugas profesinya saat ini dan mendatang.

Di akhir Rapimnas, Ketua Umum DPP PJS menyematkan pin PJS kepada Ketua Dewan Penasehat DPP PJS yang dilanjutkan dengan penyematan pin PJS kepada seluruh ketua DPD PJS oleh Ketua Dewan Penasehat Farid Aljawi.

Penulis : Rudianto

Editor : Rudianto

Sumber Berita : Humas PJS

Berita Terkait

Jembatan Pekalen Desa Maron Kidul Jadi Korban, Dampak Dari Oknum Penyuplai Tanah Urug PSN Probowangi
Warga Desa Ranuagung Hadiri Panggilan Klarifikasi Polres Probolinggo Atas Dugaan Pengrusakan Tanaman Produktif
Bupati Intan Jaya Launching Penerbangan Perdana Subsidi Jasa Angkutan Udara 2025
Bupati Subang Hadiri Laga Final ASN Subang Soccer Festival 2025
Polemik Mutasi Letjen TNI Kunto: Benarkah Kubu Jokowi Masih Pegang Kendali?
LSM LIRA DPD Kabupaten Lumajang Gelar Rapat Konsolidasi dan Koordinasi Rutin Bulanan
Proyek Pembangunan TPS Desa Sologudik Kulon Diduga Asal Asalan, Informasi keterbukaan Publik pun Tertutup. 
Pimpinan Muhammadiyah Bersama Warga Bangun Rumah Sederhana untuk Hendri Warga Tulang Bawang
Berita ini 69 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 5 Mei 2025 - 15:24 WIB

Jembatan Pekalen Desa Maron Kidul Jadi Korban, Dampak Dari Oknum Penyuplai Tanah Urug PSN Probowangi

Senin, 5 Mei 2025 - 15:02 WIB

Warga Desa Ranuagung Hadiri Panggilan Klarifikasi Polres Probolinggo Atas Dugaan Pengrusakan Tanaman Produktif

Senin, 5 Mei 2025 - 11:53 WIB

Bupati Intan Jaya Launching Penerbangan Perdana Subsidi Jasa Angkutan Udara 2025

Minggu, 4 Mei 2025 - 16:32 WIB

Polemik Mutasi Letjen TNI Kunto: Benarkah Kubu Jokowi Masih Pegang Kendali?

Minggu, 4 Mei 2025 - 13:39 WIB

LSM LIRA DPD Kabupaten Lumajang Gelar Rapat Konsolidasi dan Koordinasi Rutin Bulanan

Minggu, 4 Mei 2025 - 08:58 WIB

Proyek Pembangunan TPS Desa Sologudik Kulon Diduga Asal Asalan, Informasi keterbukaan Publik pun Tertutup. 

Sabtu, 3 Mei 2025 - 20:54 WIB

Pimpinan Muhammadiyah Bersama Warga Bangun Rumah Sederhana untuk Hendri Warga Tulang Bawang

Sabtu, 3 Mei 2025 - 18:14 WIB

“Macan Ngegol”: Simbol Semangat dan Kecantikan Ibu-Ibu Sumbergamol

Berita Terbaru

Nafian Faiz. Dok Pribadi. (suarautama.id)

Opini

Camp Militer untuk Siswa Bermasalah? Kenapa Tidak!

Senin, 5 Mei 2025 - 12:52 WIB