SUARA UTAMA – Dalam momentum kegiatan acara Peluncuran buku Alkitab Bahasa Ngalik di halaman Gereja Eben-Haizer Dekai, Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan, Jumat, (07/02/2025), Pagi dimulai pukul 08.30 WITA hingga 11.30 WITA Papua.
Acara tersebut turut menghadiri Pembawa injil yang diwakili anaknya lahir besar di suku Ngalik, tamu dari mancanegara, tujuh orang pilot dari Mission Aviation Fellowship (MAF) serta pilot dari Helikopter PIDA yang mengangkut sekitar 30 orang dari Sentani menuju kegiatan peluncuran Buku Alkitab Bahasa Ngalik, Pemerintah Kab. Yahukimo. Bupati, Didimus Yahuli beserta istrinya, dan wakil bupati, Esau Miram, beserta istrinya, sejumlah pejabat, sekretaris Daerah Yahukimo, Redison Manurung, asisten I Bongga Samule, Pemerintah Kab.Nduga (PJ) Elai Giban, beserta Istrinya, Kapolres Yahukimo, dandim 1715 Yahukimo, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan tokoh-tokoh gereja dari 10 denominasi yang ada di Yahukimo, serta kepala suku dan Masyarakat Suku Ngalik.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan sorotan Thema: 𝐅𝐈𝐑𝐌𝐀𝐍 𝐓𝐔𝐇𝐀𝐍 𝐔𝐍𝐓𝐔𝐊 𝐒𝐄𝐌𝐔𝐀 𝐎𝐑𝐀𝐍𝐆 ( 𝗔𝗟𝗟𝗔𝗛 𝗜𝗔𝗞 𝗕𝗘𝗟𝗔𝗞 𝗬𝗨 𝗡𝗜𝗦 𝗔𝗣𝗛𝗪𝗔𝗪𝗜 𝗕𝗘𝗥𝗟𝗘𝗚𝗔𝗧 𝗡𝗘𝗡𝗘𝗕𝗔𝗚𝗘) dan Sub Thema:” 𝙈𝙚𝙡𝙖𝙡𝙪𝙞 𝙋𝙚𝙡𝙪𝙘𝙪𝙧𝙖𝙣 𝘼𝙡𝙠𝙞𝙩𝙖𝙗 𝙆𝙞𝙩𝙖 𝙏𝙞𝙣𝙜𝙠𝙖𝙩𝙠𝙖𝙣 𝙎𝙚𝙢𝙖𝙣𝙜𝙖𝙩 𝙈𝙚𝙢𝙗𝙖𝙘𝙖 𝘿𝙖𝙣 𝙈𝙚𝙧𝙚𝙣𝙪𝙣𝙜𝙠𝙖𝙣 𝙁𝙞𝙧𝙢𝙖𝙣 𝙎𝙞𝙖𝙣𝙜 𝘿𝙖𝙣 𝙈𝙖𝙡𝙖𝙢”
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ibadah dipimpin oleh Pdt. Nick Maxi, yang merupakan anak bungsu dari Bapak Maxi, dalam tiga bahasa, yakni Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Bahasa Ngalik. Firman Tuhan Diambil dari Kitab Timotius 3:14- 16 yang menjadi judul pembacaan “𝐉𝐞𝐦𝐚at 𝐀𝐥𝐥𝐚𝐡, 𝐃𝐚𝐬ar 𝐃𝐚𝐧 𝐌𝐞𝐧𝐨𝐩𝐚𝐧𝐠 𝐊𝐞𝐛𝐞𝐧𝐚𝐫𝐚𝐧”. Dalam khotbahnya, Pdt. Nick Maxi menekankan pentingnya pelayanan yang total bagi umat Tuhan, tempat dimana belum mengenal kabar gembira Tuhan dibelahan suku bangsa.“ Ketika kita menjadi pengikut Yesus berani untuk melebarkan pelayanan dengan bahasa yang bisa digunakan pahami oleh Umat Tuhan. Hari ini suku Ngalik menjadi sejarah dalam penciptaan Buku alkitab untuk melayani dengan menggunakan bahasa asli suku Ngalik dengan penuh semangat untuk membesarkan Missi Tuhan, dan itu harga yang harus kita bayar, Ujar jelasnya dalam khotbah.
Banyaknya jemaat dari berbagai denominasi gereja di Dekai yang hadir menyaksikan firman Tuhan dan mengikuti rangkaian kegiatan hingga selesai. Sebagai bagian dari acara, panitia juga membagikan Buku Alkitab Bahasa Ngalik yang mencakup kitab Kejadian hingga Wahyu dalam satu buku yang bertebal besar kepada 10 denominasi gereja yang ada di Dekai.
Peluncuran Alkitab Bahasa Ngalik ini menjadi tonggak penting bagi masyarakat Yahukimo, khususnya umat Kristen, dalam memahami firman Tuhan dalam bahasa ibu mereka. Dengan adanya Alkitab dalam Bahasa Ngalik, diharapkan semakin banyak orang dapat mendalami ajaran Kristen dengan lebih baik.
Penulis : Vekson Aliknoe
Editor : Yoga