Pastor Yance Yogi : Para Pemimpin di Intan Jaya Mesti Jadi Gembala Bagi Masyarakat

- Writer

Minggu, 30 April 2023 - 13:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

_P.Yanuarius Yance, W.Yogi, Pr. didampingi para pewarta dan akolik memberkati dedaunan pada perayaan Minggu Palma pada Minggu, (02/04) di lapangan sepak bola Bilogai,Intan Jaya_/foto: Fergi

_P.Yanuarius Yance, W.Yogi, Pr. didampingi para pewarta dan akolik memberkati dedaunan pada perayaan Minggu Palma pada Minggu, (02/04) di lapangan sepak bola Bilogai,Intan Jaya_/foto: Fergi

SUARA UTAMA, Intan Jaya – Pastor Paroki Titigi Intan Jaya, Pastor Yanuarius W.Yance Yogi, Pr. mengatakan, para pemimpin di semua bidang di Intan Jaya harus menjadi gembala bagi komunitas, masyarakat dan umat.

Hal ini dikatakan Pastor Yance Yogi dalam kotbahnya pada perayaan Pekan Paskah IV, di Gereja St.Micahel Bilogai, Intan Jaya, Minggu (30/4).

Siapa Gembala? Menurut Pastor Yance Yogi, gembala adalah mereka yang menjadi panutan dan pengarah di daerah Intan Jaya ini.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Pastor Yance Yogi : Para Pemimpin di Intan Jaya Mesti Jadi Gembala Bagi Masyarakat Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Gembala adalah mereka yang menjadi pemimpin dalam berbagai bidang di daerah ini,” tegas Pastor Yance.

Sebagai Pastor Dekan Moni_Puncak, ia mengajak umatnya agar yang sebagai pemimpin dapat berperan juga sebagai gembala dalam komunitas.

“Yang menjadi bapa dalam keluarga harus menjadi gembala. Gembalakan anak dan istri. Jangan bapak jalan sendiri,tinggalkan keluarga ke kota”, ujarnya.

“Tidak hanya di dalam keluarga saja, bagi Para Pastor, para ASN dan Pejabat di Intan Jaya ini harus dan wajib menjadi gembala untuk masyarakat di daerah ini,” lanjut Pastor Yance Yogi.

BACA JUGA :  Menemui Presiden, DPP LDII Laporkan Rencana Pelaksanaan Rakernas 2023

Dikatakan, dalam situasi dan keadaan Intan Jaya yang sering kali bergejolak dengan berbagai masalah terutama masalah konflik antar TNI/POLRI Vs TPNPB perlu diatasi bersama dengan cara kegembalaan.

Salah satunya harus menetap bersama masyarakat di tempat tugas dan tempat mereka berasal.

Karena menurutnya, dengan cara demikian dapat menjawab salah satu tugas kegembalaan.

Mengakhiri khobahnya, Pastor  yang saat ini menanggani situasi dan menjemput umat korban konflik bersenjata sejak Minggu,(09/04) itu, mengharapkan agar semua umat yang menghadiri Minggu Pekan ke – IV yang adalah Minggu Panggilan tersebut agar pulang ke rumah untuk menjadi domba yang baik dan gembala yang baik.

Sebagai gembala untuk menjadi panutan dan teladan bagi domba-dombanya.

“Mari kita pulang untuk menggembalakan domba-domba dalam keluarga dan komunitas kita masing-masing”, akhir Pastor Yogi.

Berita Terkait

Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput
Buka Bersama dan Diskusi Solusi Penanganan Banjir GPA Balikpapan: Mahasiswa dan Warga Bersatu Cari Jalan Keluar
Pelantikan Pengurus Forum Kader Pemuda Bela Negara Balikpapan Masa Bakti 2025-2028: Pemuda Siap Menjadi Garda Terdepan Bangsa
Usai Statmennya Viral di Pemberitaan, Sugeng Bendahara SMAN 6 Merangin Panik
Santri Nurul Ilmi Islam Boarding School Rawajitu Selatan, Bergiliran Jadi Imam Tarawih
Lemah Pengawasan, Pelangsir BBM Makin Marak di SPBU Tambang Baru 
Malam Lailatul Qadar Tiba di Malam 27 Ramadhan: Keutamaan dan Keistimewaannya
Beda Jurnalis dengan Wartawan. Apa aja tuh ?
Berita ini 61 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 03:28 WIB

Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:14 WIB

Buka Bersama dan Diskusi Solusi Penanganan Banjir GPA Balikpapan: Mahasiswa dan Warga Bersatu Cari Jalan Keluar

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:45 WIB

Pelantikan Pengurus Forum Kader Pemuda Bela Negara Balikpapan Masa Bakti 2025-2028: Pemuda Siap Menjadi Garda Terdepan Bangsa

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:56 WIB

Usai Statmennya Viral di Pemberitaan, Sugeng Bendahara SMAN 6 Merangin Panik

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:08 WIB

Santri Nurul Ilmi Islam Boarding School Rawajitu Selatan, Bergiliran Jadi Imam Tarawih

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:54 WIB

Malam Lailatul Qadar Tiba di Malam 27 Ramadhan: Keutamaan dan Keistimewaannya

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:42 WIB

Beda Jurnalis dengan Wartawan. Apa aja tuh ?

Sabtu, 15 Maret 2025 - 08:10 WIB

Penutupan Sementara TNBTS Selama Nyepi Idul Fitri Tuai Penolakan Dari Pelaku Wisata

Berita Terbaru

gambar merah putih

Berita Utama

Pemberantasan Korupsi: Menggerakkan Kekuatan Rakyat dari Akar Rumput

Minggu, 16 Mar 2025 - 03:28 WIB