Kopdar KITA IHC Yogyakarta, Ungkap 3 Alasan Menarik Seseorang Mendatangi Hipnoterapis

- Writer

Sabtu, 13 Januari 2024 - 16:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus DPD KITA IHC Yogyakarta dan Peserta Kopdar pada hari Jumat 12 Januari 2024 kompak menggunakan Kaos KITA IHC bermotif batik khas Yogyakarta yang istimewa (Foto: KITA IHC, Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Pengurus DPD KITA IHC Yogyakarta dan Peserta Kopdar pada hari Jumat 12 Januari 2024 kompak menggunakan Kaos KITA IHC bermotif batik khas Yogyakarta yang istimewa (Foto: KITA IHC, Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Suara Utama. Yogyakarta. Mengawali Tahun 2024 tepatnya pada hari Jumat tanggal 12 Januari 2024, keluarga besar Alumni Indonesian Hypnosis Centre, KITA IHC Yogyakarta kembali menggelar Kopdar. Agenda pertemuan istimewa bagi para alumni IHC yang rutin digelar hampir setiap bulan.

*/Dapatkan Kabar terbaru dan follow di Google News Berita SUARA UTAMA


Slogan BELAJAR TERUS dan TERUS BELAJAR dari Dewan Pembina KITA IHC sekaligus Direktur LKP IHC dan LPK LOA yaitu Ir. Avifi Arka, M.M., Ph.D, benar-benar dilaksanakan oleh para alumni Indonesian Hypnosis Centre (IHC) di Yogyakarta.

Terlebih di Kota Yogyakarta, kota istimewa yaitu kota kediaman sang Ketua Umum Dewan Pengurus Nasional (DPN) KITA IHC, seorang trainer lisensi IHC yang juga Assesor Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) RI yaitu Dr. Achmad Fauzan Asmara, M,Psi., M,B.A., hampir rutin setiap bulan menyelenggarakan Kopdar.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Kopdar KITA IHC Yogyakarta, Ungkap 3 Alasan Menarik Seseorang Mendatangi Hipnoterapis Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

BACA : Dahsyat KITA IHC: 1700-an Orang Peserta Seminar di Surabaya di-Hipnosis


Kopi Darat (Kopdar) merupakan acara yang bertujuan untuk menjalin silahturahmi sehingga terjadilah suasana kekeluargaan yang sangat menggembirakan. Kopdar ini sekaligus sebagai ajang untuk saling berbagi pengalaman menerapi, sebagai referensi, maupun mendiskusikan topik-topik ringan sampai topik yang sedikit berat terkait keilmuan hipnosis dan hipnoterapi.

Sharing tentang keilmuan hipnosis dan hipnoterapi merupakan moment yang selalu dinanti saat Kopdar KITA IHC Yogyakarta yang istimewa (12/01/2024) (Foto: KITA IHC, Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)
Sharing tentang keilmuan hipnosis dan hipnoterapi merupakan moment yang selalu dinanti saat Kopdar KITA IHC Yogyakarta yang istimewa (12/01/2024) (Foto: KITA IHC, Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Jurnalis Suara Utama ID yaitu Idewa Adiyadnya melaporkan bahwa saat wawancara sehubungan dengan pelaksaan Kopdar, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) KITA IHC Yogyakarta yaitu Bapak Protasius Didit Setyadi, S.E., CHt(IACT-USA)., CI didampingi oleh salah seorang pengurus yaitu Mika Maharani. Semua kompak memakai kaos bertuliskan KITA IHC, bermotif batik khas Yogyakarta yang istimewa.

Didid mengatakan bahwa banyak hal terkait implementasi keilmuan hypnosis yang menjadi bahan diskusi menarik pada hari ini (12/01/2024), salah satunya adalah “3 (tiga) alasan menarik dan istimewa yang membuat seseorang datang ke seorang hipnoterapis”.

“Bahwa tidak hanya orang yang didiagnosa punya “penyakit” saja yang datang ke ruang terapi seorang hypnoterapis. Orang berbadan sehat namun menghendaki dirinya berubah menjadi semakin baik kualitas hidupnya pun datang menemui hipnoterapis”, ujar Didit yang juga merupakan trainer hypnosis handal dari LKP IHC.

BACA : Pagelaran Seni Budaya Pujawali PATB Bekasi ke 58 Sukses Digelar


Tentu tidak sembarang hipnoterapis atau sembarang orang yang mengaku mampu melaksanakan proses terapi, namun masyarakat perlu memastikan hipnoterapis yang melayaninya telah memiliki ijin praktik (STPT) dari Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota setempat dan telah dinyatakan kompeten melalui uji kompetensi dari BNSP RI”, sambung Didit yang tercatat mengantongi sertifikasi dari sebuah Lembaga Hipnoterapis Terbesar di Dunia yang bermarkas di USA yaitu International Association of Counselors & Therapist (IACT USA).

“Adapun 3 (tiga) alasan utama seseorang datang menemui hipnoterapis adalah rasa ketidakpuasan, kehendak untuk melakukan perubahan atau penguatan, serta untuk pengetahuan dan pembelajaran. Tentu masih ada beberapa alasan-alasan lainnya”, imbuh Didit yang saat ini berkarya sebagai seorang HRD Manager salah satu perusahaan otomotif terbesar di Kota Yogyakarta.

BACA JUGA :  Perayaan HUT HIMPAUDI ke-19 di Tebet Eco Park

Alasan pertama seseorang datang ke hipnoterapis yaitu rasa ketidakpuasan. Rasa ketidakpuasan dari kondisi yang terjadi pada diri sesorang saat ini, bisa diakibatkan entah oleh sesuatu yang dialami dirinya di masa lalu atau ketidakpuasan atas perlakuan dari orang lain. Tak jarang rasa ketidakpuasan ini terjadi karena ketidaktepatan sesorang merespon suatu peristiwa yang dialaminya.

BACA : Menarik dari HAB Kemenag ke 78, Saat Dirjen Berdoa Bersama di RSPAD


Alasan kedua yaitu kehendak untuk melakukan perubahan atau penguatan. Karena menyadari hidup adalah pilihan, seseorang menyadari bahwa apa yang dilakukan saat ini bukanlah pilihan yang terbaik yang diinginkan. Teknik hipnoterapi dapat membantu sesorang mengubah pikiran (pola pikir), perasaan, dan perilakunya.

Adapula seseorang yang menilai pilihan hidupnya dirasa sudah sesuai namun belum konsisten menjalaninya, sehingga meminta bantuan kepada hipnoterapis untuk menguatkan konsistensi perilakunya guna pencapaian tujuan hidup yang berkualitas.

Pr. Didit Setyadi, S.E., CHt.(IACT-USA).,CI saat dikukuhkan sebagai Ketua DPD KITA IHC Yogyakarta. Didit memimpin Kopdar yang istimewa pada tanggal 12 Januari 2024. (Foto: KITA IHC, Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)
Pr. Didit Setyadi, S.E., CHt.(IACT-USA).,CI saat dikukuhkan sebagai Ketua DPD KITA IHC Yogyakarta. Didit memimpin Kopdar yang istimewa pada tanggal 12 Januari 2024. (Foto: KITA IHC, Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Alasan ketiga yaitu pengetahuan dan pembelajaran. Belajar keilmuan hypnosis dan hipnoterapi ibarat limpahan anugerah terjun dalam samudera ilmu pengetahuan. Pengetahuan sesungguhnya dalam menjalani kehidupan yang nyata. Sesorang untuk belajar keilmuan hypnosis penting mempertimbangakan legalitas dan akreditasi lembaganya. Saat ini, Yayasan LOA yang menaungi IHC merupakan LPK bidang hypnosis satu-satunya yang telah terakreditasi secara nasional oleh Kemenaker RI” imbuh Didit dalam acara Kopdar tersebut (12/01/2024).

BACA : Menakjubkan, 1 (Satu) Panorama Eksotis Mempesona di Kota Cirebon yang Serasa di Pulau Bali

Salah seorang peserta Kopdar bernama John mengatakan kepada Jurnalis Suara Utama ID yaitu Idewa Adiyadnya bahwa sangat senang dapat mengikuti acara Kopdar kali ini. “Luar biasa, alumni IHC dijaga dan terus diberikan kesempatan berikhtiar untuk menerapkan hypnosis bagi dirinya dan menebar manfaat untuk sekelilingnya. Saya ingin dapat membantu masyarakat secara professional dan legal. Terima kasih KITA IHC”. sambung John (12/01/2024).

Berita Terkait

PHD AMAN Lotim Datangi DPRD Sampaikan Pengesahan RUU Masyarakat Adat
Kembali Berulah, Residivis Curanmor ‘AZ’ Warga Sungai Gurun Diringkus Sat Reskrim Polres Merangin
Keputusan Politik Ini, “Mungkin” Akan Mengakhiri Masa Jabatan Jokowi dengan Husnul Khotimah
Tim Komisi Kejaksaan RI Dan Sesjamwas Kejagung Datangi Kejari Kampar Dalam Rangka Verifikasi Meraih Predikat WBK
“Kemunculan Beruang Madu di Pemukiman Warga Pekon Kubu Perahu Lampung Barat, Tim Gabungan Pasang Kamera Jebak”
Karena Dekatnya Jarak Pertigaan dengan Lintasan Kereta
Way Kanan Siap Meriahkan Hari Santri Nasional 2024 dengan Beragam Kegiatan Edukatif dan Keagamaan
8 Prinsip Hidup Bersama Al-Quran
Berita ini 46 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 Oktober 2024 - 12:36 WIB

PHD AMAN Lotim Datangi DPRD Sampaikan Pengesahan RUU Masyarakat Adat

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:33 WIB

Kembali Berulah, Residivis Curanmor ‘AZ’ Warga Sungai Gurun Diringkus Sat Reskrim Polres Merangin

Jumat, 11 Oktober 2024 - 08:38 WIB

Keputusan Politik Ini, “Mungkin” Akan Mengakhiri Masa Jabatan Jokowi dengan Husnul Khotimah

Kamis, 10 Oktober 2024 - 16:10 WIB

“Kemunculan Beruang Madu di Pemukiman Warga Pekon Kubu Perahu Lampung Barat, Tim Gabungan Pasang Kamera Jebak”

Kamis, 10 Oktober 2024 - 14:52 WIB

Karena Dekatnya Jarak Pertigaan dengan Lintasan Kereta

Kamis, 10 Oktober 2024 - 12:38 WIB

Way Kanan Siap Meriahkan Hari Santri Nasional 2024 dengan Beragam Kegiatan Edukatif dan Keagamaan

Kamis, 10 Oktober 2024 - 10:05 WIB

8 Prinsip Hidup Bersama Al-Quran

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:01 WIB

KRI Ramdani Husada Malang Apresiasi Peserta BPJS dengan Pembagian Sembako

Berita Terbaru

Artikel

Dimana Allah? Jawaban Menurut Al-Qur’an dan Sunnah

Jumat, 11 Okt 2024 - 12:58 WIB