Kembalikan Formulir Pendaftran Bacalon Bupati ke Nasdem “Febriadi Belum Sebut Nama wakil nya

- Writer

Rabu, 8 Mei 2024 - 16:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUARA UTAMA, Ketapang – Bursa Bacalon Bupati ketapang kalimantan barat semakin ramai. Kali ini Ketua DPRD Ketapang.
Febriadi, S.Sos, M.Si yang juga sebagai Ketua Partai Golkar Ketapang resmi mengembalikan formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Ketapang Ke Partai Nasdem, pada hari Selasa 07 Mei 2024 siang.

Pengembalian formulir tersebut langsung dilakukan oleh Febriadi didampingi Bendahara Partai, Soleh dan Wakil Ketua Bidang Olahraga dan Kepemudaan, Hairani beserta Petinggi Partai Golkar lainnya.

Febriadi beserta rombongan diterima Ketua Panitia Penjaringan Suriansyah S. Sos, MSi dan Sekretaris Partai Nasdem Syaidianur, SPd, MPd serta anggota panitia penjaringan lainnya di Sekretariat DPD Partai Nasdem Ketapang.

Panitia Penjaringan yang dipimpin Suriansyah itu ,memeriksa berkas formulir yang ada. Selanjutnya menyatakan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati “Untuk syarat-syarat berkas secara administrasi kami nyatakan lengkap dan diterima,” terang Suriansyah.

Suriansyah kembali menjelaskan, terkait rekomendasi kepada siapa yang akan diberikan adalah wewenang pusat. Partai Nasdem yang berkedudukan di Kabupaten Ketapang diberikan mandat sebatas penjaringan dan melakukan verifikasi administrasi bakal calon yang hasilnya akan diserahkan atau dilaporkan ke Pengurus Wilayah Kalimantan Barat.

“Sesuai jadwal yang ada, kita akan mengadakan pleno, dan hasilnya kita serahkan ke Pengurus Wilayah Partai Nasdem Kalbar,” tuturnya

Dalam kesempatan itu M Febriadi menyampaikan ucapan terima kepada panitia penjaringan partai Nasdem atas diterima formulir pendaftaran atas nama dirinya dan dinyatakan lengkap.

Febriadi mengatakan Mendaftar di Partai Nasdem ini menurut dia sebagai ikhtiar dari Partai Golkar Ketapang dalam upaya membangun dan menciptakan komunikasi politik guna menjajaki kemungkinan Koalisi lebih luas lagi.

Ikhtiar ini menurut Febridi tentunya sangat positif dan diharapkan dapat melahirkan energi yang lebih kuat dan besar, serta dapat mewujudkan cita-cita bersama menuju Ketapang yang lebih baik dan lebih maju.

Terkait siapa yang akan mendampingi dirinya sebagai Bakal Calon Wakil Bupati, Febri menuturkan, proses dari ikhtiar inilah nantinya diharapkan dapat memberikan jawaban nama yang dimaksud.

“Siapapun bisa menjadi wakil atau pendamping nya, Bisa saja dari internal Partai Golkar, dan bisa juga dari partai koalisi yang sedang kita ikhtiarkan ini. Yang jelas Insya Allah, selesai lebaran Idhul Adha nama pendamping atau wakil saya sudah ada dan segera kita umumkan,” kata Febriadi seraya tersenyum dan memberi lirikan kecil ke Panitia sebagai sinyal ke Partai Nasdem.

“Yang pasti , kita akan memilih pasangan tentunya mewakili suku yang besar di Kabupaten Ketapang, bisa dari muslim dan bisa juga dari non muslim,” tambahnya.

Febriadi kembali menjelaskan, sesuai instruksi DPP Partai Golkar di Jakarta, Pilkada 2024 mendatang akan memprioritaskan koalisi Indonesia Maju, yakni Partai Gerindra, Demokrat, PAN dan Partai Golkar.

Namun ungkap nya, koalisi dapat dibangun di luar itu. DPP Partai Golkar memberikan kesempatan membangun koalisi baru di daerah tergantung keadaan dan kebutuhan.

“Partai ini (Nasdem) dengan Golkar ibarat orang dua bersaudara yang sulit untuk dipisahkan. Tentu nya kita berharap Semoga koalisi ini bisa terwujud,” kata Febriadi.

hasil Pileg 14 Februari 2024 lalu Golkar Ketapang, sebagaimana kita ketahui berhasil sebagai pemenang dengan menduduki 9 kursi di Parlemen. Itu berarti menempatkan kembali Kader Partai Golkar sebagai Ketua DPRD Ketapang periode 2024-2029.

BACA JUGA :  MUI Kabupaten Asahan Kukuhkan Pengurus LADUI Masa Khidmat 2022-2026


Nah tentulah Partai Bergambar Pohon Beringin ini pun berharap pada Pilkada serentak tahun 2024 , masyarakat Ketapang kembali mempercayai puncak kekuasaan sebagai Bupati kembali diberikan kepada mereka.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Kembalikan Formulir Pendaftran Bacalon Bupati ke Nasdem "Febriadi Belum Sebut Nama wakil nya Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Semangat Perjuangan Kembali: Mari Sukseskan SPC Batch #4 Bersama!
Disdik Tanggamus adakan Sosialisasi dan Pengimbasan Penguatan Literasi dan Numerasi
Peserta BCM BKPRMI Jatim Nikmati Qiyamullail dan Wisata Religi
Zaidan Dzaka Ramadhan, Santri Hebat Surabaya, Bersiap Tampil di Panggung FASI XII Nasional
Hadapi Penetapan DPT, Bawaslu Jeneponto Gelar Rakor Pengawasan
Pihak Rekanan Klarifikasi Terkait Dugaan Lalai Penanganan Aset Sekolah Rehabilitasi SMA N 1 Bukit Kemuning
DPC RJN Tanggamus Siap Gelar Pelantikan, Panitia Matangkan Persiapan
Masyarakat Pasaman Barat Meminta Perhatian Pemerintah untuk Perbaikan Jalan Pedesaan
Berita ini 107 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 17 September 2024 - 22:14 WIB

Semangat Perjuangan Kembali: Mari Sukseskan SPC Batch #4 Bersama!

Selasa, 17 September 2024 - 21:03 WIB

Disdik Tanggamus adakan Sosialisasi dan Pengimbasan Penguatan Literasi dan Numerasi

Selasa, 17 September 2024 - 08:05 WIB

Peserta BCM BKPRMI Jatim Nikmati Qiyamullail dan Wisata Religi

Senin, 16 September 2024 - 21:26 WIB

Hadapi Penetapan DPT, Bawaslu Jeneponto Gelar Rakor Pengawasan

Senin, 16 September 2024 - 19:34 WIB

Pihak Rekanan Klarifikasi Terkait Dugaan Lalai Penanganan Aset Sekolah Rehabilitasi SMA N 1 Bukit Kemuning

Senin, 16 September 2024 - 06:26 WIB

DPC RJN Tanggamus Siap Gelar Pelantikan, Panitia Matangkan Persiapan

Minggu, 15 September 2024 - 22:35 WIB

Masyarakat Pasaman Barat Meminta Perhatian Pemerintah untuk Perbaikan Jalan Pedesaan

Minggu, 15 September 2024 - 20:43 WIB

Pengembangan Wisata Di Tebing Tinggi Kerinci Perlu OPD Lain”

Berita Terbaru

FOTO : Dokumentasi Kegiatan Pesantren Bisnis Indonesia & Serba Serbi Alumni PBI (Andre Hariyanto/SUARA UTAMA)

Berita Utama

Semangat Perjuangan Kembali: Mari Sukseskan SPC Batch #4 Bersama!

Selasa, 17 Sep 2024 - 22:14 WIB

Nasional

Puluhan Hektar Sawah kekeringan,Tanggul Irigasi tak Di perbaiki

Selasa, 17 Sep 2024 - 16:56 WIB

Berita Utama

Peserta BCM BKPRMI Jatim Nikmati Qiyamullail dan Wisata Religi

Selasa, 17 Sep 2024 - 08:05 WIB