Hypnoparenting bagi 120-an Ibu-ibu Bhayangkari Polres Kolaka, Kolaborasi Dahsyat KITA IHC Sulawesi Tenggara

- Writer

Minggu, 28 Januari 2024 - 22:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Trainer handal dari LKP Indonesian Hypnosis Centre (IHC) yaitu Komisaris Polisi Dr. Gusti Komang Sulastra, S.H., M.H., menyampaikan sharing tentang Hypnoparenting kepada para ibu Bhayangkari Polres Kolaka. (27/01/2024) (Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Trainer handal dari LKP Indonesian Hypnosis Centre (IHC) yaitu Komisaris Polisi Dr. Gusti Komang Sulastra, S.H., M.H., menyampaikan sharing tentang Hypnoparenting kepada para ibu Bhayangkari Polres Kolaka. (27/01/2024) (Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

SUARA UTAMA, Kolaka – Sultra. Bertempat di Aula Kemitraan Polres Kolaka Polda Sulawesi Tenggara, alumni yang kini telah menjadi Trainer handal di LKP Indonesian Hypnosis Centre (IHC) yaitu Komisaris Polisi Gusti menyampaikan sharing tentang Hypnoparenting kepada sekitar 120-an orang Bhayangkari yang hadir pada hari Sabtu tanggal 27 Januari 2024.

*/Dapatkan Kabar terbaru dan follow di Google News Berita SUARA UTAMA

Dimana pun berada, alumni Indonesian Hypnosis Centre (IHC) tetap konsisten menebar manfaat bagi masyarakat banyak. Hal ini selaras dengan slogan BELAJAR TERUS dan TERUS BELAJAR yang tah henti-henti digaungkan Dewan Pembina KITA IHC sekaligus Direktur LKP IHC dan LPK LOA yaitu Ir. Avifi Arka, M.M., Ph.D.

Demikian halnya dengan salah seorang alumni panutan KITA IHC yang merupakan seorang perwira pada Kepolisian Negara Republik Indonesia yaitu Kompol Dr. Gusti Komang Sulastra, S.H., M.H., C.Ht (IACT-USA)., C.I., menyampaikan sesi sharing hypnoparenting dalam acara pertemuan ibu-ibu Bhayangkari.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Hypnoparenting bagi 120-an Ibu-ibu Bhayangkari Polres Kolaka, Kolaborasi Dahsyat KITA IHC Sulawesi Tenggara Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

BACA : Dahsyat KITA IHC: 1700-an Orang Peserta Seminar di Surabaya di-Hipnosis

Kompol Doktor Gusti yang saat mengemban amanah sebagai Kabag Operasional pada Polres Kolaka Polda Sulawesi Tenggara ini tekenal sebagai seorang praktisi keilmuan hypnosis yang dinyatakan kompeten oleh negara. Sertifikasi kompetensi atau pengakuan kompeten ini diperoleh setelah mengikuti uji kompetensi yang diselenggarakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Kompeten Hipnotis Indonesia (LSP KHI). LSP KHI merupakan satu-satunya LSP yang ditunjuk oleh negara melalui Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) RI untuk menguji dan menyatakan seseorang kompeten dibidang hipnosis dan hipnoterapi.

Dr. Gusti Komang Sulastra, C.Ht (IACT-USA)., C.I. sebagai narasumber sesi hypnoparenting merupakan trainer yang telah mengantongi sertifikasi hipnotis nasional bahkan internasional (Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)
Dr. Gusti Komang Sulastra, C.Ht (IACT-USA)., C.I. sebagai narasumber sesi hypnoparenting merupakan trainer yang telah mengantongi sertifikasi hipnotis nasional bahkan internasional (Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

Dalam sesi sharing hypnoparenting dengan sub tema “Wujudkan Cita-cita Anak dengan Pola Asuh yang Benar, Ciptakan Keluarga Bahagia dengan Hypnoparenting”. Sekitar 120-an orang peserta yang merupakan istri-istri dari para anggota polisi yang bertugas di Polres Kolaka, mengikuti dengan sangat antusias sesi sharing ini.

BACA : Kopdar KITA IHC Yogyakarta, Ungkap 3 Alasan Menarik Seseorang Mendatangi Hipnoterapis

Kompol Dr. Gusti Komang Sulastra yang merupakan trainer handal pada LKP Indonesian Hypnosis Centre (IHC), menjelaskan kepada peserta bahwa Hypnoparenting merupakan salah satu cara atau metode pola asuh terhadap anak dengan menerapkan Teknik hypnosis dalam mengasuh anak. Kepiawaian dan pengalaman narasumber sebagai trainer profesional membawa seluruh peserta hanyut menyimak tips hypnoparenting yang disampaikan oleh Kompol Dr. Gusti.

BACA : Membongkar Rahasia Menjadi Guru Unggul di Era Revolusi 5.0: “How To Be Great Teacher”

Mantan Wakil Komandan Gegana Polda Sultra ini mengatakan bahwa hypnoparenting sangat efektif untuk mengatasi masalah yang sering terjadi pada anak seperti anak suka ngompol, susah tidur, kecanduan game, trauma dengan sesuatu hal, serta berbagai permasalahan anak lainnya yang semua itu ternyata erat kaitannya dengan pola asuh.

BACA JUGA :  5 Manfaat Kegiatan Pesantren Kilat
Para peserta sangat antusias menyimak sharing hipnoparenting dari  narasumber Dr. Gusti Komang Sulastra yang juga adalah Kabag Ops. Polres Kolaka. (27/01/2024) (Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)
Para peserta sangat antusias menyimak sharing hipnoparenting dari narasumber Dr. Gusti Komang Sulastra yang juga adalah Kabag Ops. Polres Kolaka. (27/01/2024) (Berita: Idewa Adiyadnya/ Redaksi Suara Utama)

“Ketika anak sering mendengar dan mendapat sugesti positif dari kedua orang tuanya maka anak merasa semakin nyaman, semakin bahagia, sehingga membuat mereka dengan senang hati melakukan sesuatu sesuai nasihat baik dari kedua orang tuanya”, sambung Kompol Dr. Gusti.

BACA : Bersih-bersih Pantai Segara Jaya pada Tahun 2024, Jajaran PHDI Temukan Pariwisata Alam yang Mempesona di Bekasi

Saat dihubungi oleh Jurnalis Suara Utama ID yaitu Idewa Adiyadnya, narasumber Kompol Dr. Gusti Komang Sulastra menyampaikan bahwa harapannya tips hypnoparenting yang beliau sajikan dapat menginspirasi para ibu Bhayangkari untuk semakin bijaksana dalam mendampingi keluarga, mengawal tumbuh kembang anak, serta membesarkan buah hati tercinta.

BACA : Menakjubkan, 1 (Satu) Panorama Eksotis Mempesona di Kota Cirebon yang Serasa di Pulau Bali

“Sebagai bagian dari KITA IHC, Saya setia membersamai seluruh lapisan masyarakat (tidak hanya Polri) khususnya di wilayah Kota Kendari, Kolaka dan Provinsi sekitarnya guna mengedukasi masyarakat untuk memperoleh manfaat keilmuan hypnosis yang teruji saintifik (ilmiah) untuk penyembuhan, maupun meningkatkan kualitas hidup seseorang”, imbuhnya. (27/01/2014).

Berita Terkait

Kembali Berulah, Residivis Curanmor ‘AZ’ Warga Sungai Gurun Diringkus Sat Reskrim Polres Merangin
Keputusan Politik Ini, “Mungkin” Akan Mengakhiri Masa Jabatan Jokowi dengan Husnul Khotimah
Pak Kapolda Jambi, 3 Set Dompeng Ilegal Milik Tugiman Melenggang Bebas di Belakang BTN Mandiri Sungai Ulak
Tim Komisi Kejaksaan RI Dan Sesjamwas Kejagung Datangi Kejari Kampar Dalam Rangka Verifikasi Meraih Predikat WBK
“Kemunculan Beruang Madu di Pemukiman Warga Pekon Kubu Perahu Lampung Barat, Tim Gabungan Pasang Kamera Jebak”
Karena Dekatnya Jarak Pertigaan dengan Lintasan Kereta
Way Kanan Siap Meriahkan Hari Santri Nasional 2024 dengan Beragam Kegiatan Edukatif dan Keagamaan
8 Prinsip Hidup Bersama Al-Quran
Berita ini 79 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:33 WIB

Kembali Berulah, Residivis Curanmor ‘AZ’ Warga Sungai Gurun Diringkus Sat Reskrim Polres Merangin

Jumat, 11 Oktober 2024 - 08:38 WIB

Keputusan Politik Ini, “Mungkin” Akan Mengakhiri Masa Jabatan Jokowi dengan Husnul Khotimah

Kamis, 10 Oktober 2024 - 17:27 WIB

Pak Kapolda Jambi, 3 Set Dompeng Ilegal Milik Tugiman Melenggang Bebas di Belakang BTN Mandiri Sungai Ulak

Kamis, 10 Oktober 2024 - 17:24 WIB

Tim Komisi Kejaksaan RI Dan Sesjamwas Kejagung Datangi Kejari Kampar Dalam Rangka Verifikasi Meraih Predikat WBK

Kamis, 10 Oktober 2024 - 16:10 WIB

“Kemunculan Beruang Madu di Pemukiman Warga Pekon Kubu Perahu Lampung Barat, Tim Gabungan Pasang Kamera Jebak”

Kamis, 10 Oktober 2024 - 12:38 WIB

Way Kanan Siap Meriahkan Hari Santri Nasional 2024 dengan Beragam Kegiatan Edukatif dan Keagamaan

Kamis, 10 Oktober 2024 - 10:05 WIB

8 Prinsip Hidup Bersama Al-Quran

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:01 WIB

KRI Ramdani Husada Malang Apresiasi Peserta BPJS dengan Pembagian Sembako

Berita Terbaru