Beri Wawasan Sadar Hukum, Kejati Jambi Kunjungi LDII

- Writer

Kamis, 16 Februari 2023 - 18:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUARA UTAMA, Jambi (16/2) Terasa berbeda bagi Santriwan dan santriwati Pondok Pesantren Tawakal Kelurahan Wijayapura, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi dikarenakan mereka akan kehadiran tamu dari Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi dalam program “Jaksa Masuk Pesantren”, pada Rabu (15/2).

Tepat pukul 09.50 WIB rombongan Kejati hadir di halaman Pondok Tawakal dan disambut langsung oleh Pembina Pon Pes H. Achyar Rosyidi, S. Sy Pimpinan Pon Pes Ust. Zainal, S.Pd., Kepala Sekolah SMA Tri Sukses Boarding School H. Ma’aruf, S. Pd. dan Dewan Guru Pon Pes Tawakal. Tak lama berselang waktu, Rahmat Nuruddin, S.Kom selaku Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Jambi pun hadir bersama Sekretaris DPW LDII Mansur, SH., MM.

Melihat sambutan tersebut, Kasi Penkum Kejaksaan Tinggi Jambi Lexy Fatharani, SH., MH. sangat terpukau dengan kesiapan tuan rumah yang melebihi ekspektasi.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Beri Wawasan Sadar Hukum, Kejati Jambi Kunjungi LDII Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Prediksi kami peserta hanya berkisar antara 100 sampai 150 saja, tapi ternyata yang hadir melebihi prediksi kami, mungkin lebih dari 500 santri yang hadir,” ujarnya

Lanjut Lexy, selain menanamkan sikap sadar hukum pada generasi muda, adapun tujuan kehadiran Kejati juga dalam rangka kroscek stigma negatif yang berkembang dimasyarakat tentang LDII.

BACA JUGA :  Harlah Karang Taruna Ke-64: Sinergi Pemuda dan Pemerintah Daerah untuk Meningkatkan SDM Menyongsong Pandeglang sebagai Zona Industri

“Selain mengajak generasi muda untuk sadar hukum kami juga diminta oleh pimpinan untuk kroscek berita negatif mengenai LDII, dan menurut kami LDII baik-baik saja,” tegas pria yang sempat bertugas di Provinsi Riau.

Sementara itu, Ketua DPW LDII Jambi Rahmat Nurudin sangat berterima kasih kepada Kejati Jambi yang sudah menyempatkan hadir di Pondok Pesantren dibawah naungan LDII, menurutnya, program “Jaksa Masuk Pesantren” sangat melengkapi delapan Cluster LDII di bidang wawasan kebangsaan.

“Sesuai intruksi dari DPP, program Kejaksaan ini sangat mendukung bidang wawasan kebangsaan dari 8 Cluster yang ada di LDII, kedepannya akan kita tingkatkan lagi kerjasama ini,” jelas Rahmat

Tak hanya itu, Rahmat menjelaskan akan membuat program kegiatan yang bisa selalu bersinergi dengan Kejati untuk mensosialisasikan sadar hukum bagi warga LDII.

“Kedepan kami akan bersinergi dengan Kejaksaan Tinggi Jambi agar bisa memberikan wawasan sadar hukum pada keluarga besar LDII di kabupaten/kota se-provinsi Jambi,” pungkasnya

Pemaparan materi dari Kejati yang dibuat menarik disertai dengan doorprize membuat santri putra/putri bersemangat mengikuti jalannya acara.

Kegiatan pun berakhir tepat pukul 12.00 WIB dengan ditutup pemberian cinderamata dan foto bersama.

Berita Terkait

Diduga Akibat ‘Tambang Emas Lubang Jarum’ di Sungai Manau, Rumah Warga Alami Retak-retak
Melenggangnya Aktivitas PETI Milik Gani dan Deden di Desa Langling, Penegakan Hukum Dipertanyakan
Viral!!! Penagihan Intimidatif Bank Mandiri Klampok Banjarnegara Buat Nasabah UMKM Resah
Miris, Masyarakat Kecewa Bayar Air PDAM Terdouble
Dua Orang Pelaku Sindikat Perdagangan Orang ke Malaysia Diringkus Polres Merangin 
Aktivitas PETI Milik ‘Johan’ di Mensango Nyaris Porak Porandakan Jalan Setapak Milik Desa
Webinar Hukum Dalam Media, Bersama Kolonel AD Purn. DR Oktavianus Karundeng
Objek Pertambangan Emas Ilegal Gunakan Alat Berat Milik ‘Gani’ Cs di Desa Langling Bebas Beraktivitas
Berita ini 6 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 20:06 WIB

Diduga Akibat ‘Tambang Emas Lubang Jarum’ di Sungai Manau, Rumah Warga Alami Retak-retak

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:24 WIB

Melenggangnya Aktivitas PETI Milik Gani dan Deden di Desa Langling, Penegakan Hukum Dipertanyakan

Selasa, 10 Desember 2024 - 19:04 WIB

Viral!!! Penagihan Intimidatif Bank Mandiri Klampok Banjarnegara Buat Nasabah UMKM Resah

Selasa, 10 Desember 2024 - 11:23 WIB

Miris, Masyarakat Kecewa Bayar Air PDAM Terdouble

Senin, 9 Desember 2024 - 11:55 WIB

Dua Orang Pelaku Sindikat Perdagangan Orang ke Malaysia Diringkus Polres Merangin 

Senin, 9 Desember 2024 - 08:43 WIB

Aktivitas PETI Milik ‘Johan’ di Mensango Nyaris Porak Porandakan Jalan Setapak Milik Desa

Minggu, 8 Desember 2024 - 08:25 WIB

Webinar Hukum Dalam Media, Bersama Kolonel AD Purn. DR Oktavianus Karundeng

Sabtu, 7 Desember 2024 - 07:02 WIB

Objek Pertambangan Emas Ilegal Gunakan Alat Berat Milik ‘Gani’ Cs di Desa Langling Bebas Beraktivitas

Berita Terbaru

Ilustrasi : Menonton program siaran televisi (Sumber : Freepik)

Artikel

Realitas Semu Program Sinetron Televisi

Rabu, 11 Des 2024 - 17:24 WIB