Ini Kata Pj Bupati Intan Jaya Terkait Naiknya Harga Tiket Pesawat Nabire-Sugapa, Intan Jaya

- Writer

Sabtu, 9 September 2023 - 00:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj bupati Intan jaya, Apolos Bagau mendampingi Uskup Mgr. Yanuarius You, Pr.dalam acara penthabisan Imam baru di Titigi,Intan Jaya,Papua Tengah /foto.ist

Pj bupati Intan jaya, Apolos Bagau mendampingi Uskup Mgr. Yanuarius You, Pr.dalam acara penthabisan Imam baru di Titigi,Intan Jaya,Papua Tengah /foto.ist

UARA UTAMA, INTAN JAYA – Harga tiket pesawat rute Nabire – Sugapa ibukota Kabupaten Intan Jaya yang saat ini melambung tinggi mempengaruhi naiknya harga barang di Intan Jaya. Masyarakat dalam beberapa hari ini mengeluh karena harga barang sangat tinggi dan sulit terjangkau.

Terhadap kondisi yang dialami masyarakat ini, Pj Bupati Intan Jaya Apolos Bagau,ST langsung gerak cepat mengutus perwakilan Pemda untuk mengecek ke maskapai penerbangan yang melayani rute Nabire-Intan Jaya.

“Benar bahwa harga tiket naik dan berpengaruh pada harga barang-barang di Intan Jaya,” kata Pj Bupati Apolos Bagau, Kamis (7/9).

Menurut Apolos setelah berkomunikasi dengan beberapa maskapai penerbangan yang melayani rute Nabire – Intan Jaya, diketahui bahwa kenaikan harga ini karena beberapa pesawat yang biasa melayani rute Nabire – Intan Jaya, mengalami masalah teknis dan sedang dalam perbaikan. Kenaikan harga harga cargo karena pertimbangan asuransi dan resiko tinggi dalam melayani rute penerbangan ke daerah pegunungan.

ADVERTISEMENT

IMG 20240411 WA00381 Ini Kata Pj Bupati Intan Jaya Terkait Naiknya Harga Tiket Pesawat Nabire-Sugapa, Intan Jaya Suara Utama ID Mengabarkan Kebenaran | Website Resmi Suara Utama

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Informasi yang kami peroleh dari beberapa pihak armada di Nabire yang dapat kami sampaikan bahwa untuk pesawat Ikaros pada Senin kemarin telah masuk hanggar untuk melakukan service dan maintenance, sementara dua pesawat lainnya yang juga melayani penerbangan Nabire -Sugapa PP saat ini sedang menjalani proses service  dan proses perijinan lanjut jam terbang,” kata Apolos.

“Karena penerbangan yang terbatas  membuat maskapai menaikan harga penumpang dan harga cargo,”lanjut Apolos.

Menurut beberapa maskapai di Nabire, kata Apolos, harga akan kembali normal jika beberapa pesawat sudah selesai diperbaik dan mendapat izin penerbangan.

Apolos berharap masyarakat bisa bersabar karena harga barang yang naik tidak akan bertahan lama. Setelah maskapai yang melakukan perbaikan dan melakukan perpanjangan jam terbang maka dengan sendirinya harga tiket dan cargo pesawat akan normal  kembali dan harga barang juga akan normal.

“Kami berharap agar siklus ekonomi ini bisa segera selesai, sehingga harga sembilan bahan pokok pun bisa kembali normal begitupun BBM di Kota Sugapa.” ujar Apolos

BACA JUGA :  Meriahkan HUT RI ke 78, Pj.Bupati Intan Jaya, Apolos Bagau, S.T Pimpin Jalan santai di Sugapa Intan Jaya

Apolos juga berharap kondisi ini hanya berlaku temporer, yang artinya tidak bertahan dalam kurun waktu lama. Hal ini terjadi dikarenakan ketersediaan armada yang selama ini beroperasi melayani 9 bahan pokok dan masyarakat Kabupaten Intan Jaya sedang menjalani proses pemeliharaan atau service.

Kendati meminta masyarakat bersabar, Apolos mengatakan pengecekan ke maskapai bukan satu-satunya solusi.Ia tetap akan melaporkan kondisi ini kepada Pj Gubernur Papua Tengah dan Dirjen Perhubungan agar bersama dapat mencarikan solusi.

“Kami Pemda sedang dan telah melakukan upaya-upaya kongkrit dengan berkoordinasi di Pemprov Papua Tengah serta pihak armada peyedia jasa penerbangan di Nabire,” ujarnya.

Menurut Apolos, respon pemda Intan Jaya tak sekedar mencari solusi mengatasi situasi saat ini saja, tapi juga memikirkan cara lain yang lebih baik kedepan, sehingga masyarakat pun tak bergantung pada transportasi pesawat yang harganya sering berubah-ubah.

Apolos mengakui, transportasi udara merupakan transportasi utama di Intan Jaya, karena itu, tingginya harga tiket, membawa pengaruh yang signifikan terhadap ekonomi masyarakat.

“Wajar masyarakat mengeluh, karena persoalan harga tiket pesawat ini menjadi persoalan penting di Intan Jaya. Hingga kini satu-satunya transportasi dari luar ke Intan Jaya melalui transportasi udara,” jelas Apolos.

Apolos menambahkan, harga tiket yang tinggi ini tidak saja berpengaruh pada harga kebutuhan pokok,tapi juga memberatkan masyarakat yang membutuhkan sarana transportasi udara untuk berpergian keluar dan datang ke Intan Jaya.

“Saya mengajak kita semua baik pemerintah sendiri maupun masyarakat Intan Jaya agar kita bersama -sama memahami betul kondisi situasional yang terjadi beberapa waktu terakhir ini di Sugapa, terkhusus soal melonjaknya harga tiket Nabire Sugapa maupun Sugapa Nabire. Saya tegaskan bahwa Pemerintah tidak tinggal diam atau masa bodoh dengan keadaan ini,”ujarnya.

“Saya berharap masyarakat dapat menerima kondisi yang terjadi ini, dan sama-sama menjaga kedamaian dan keamanan di Intan Jaya,” tutupnya.

Berita Terkait

Wakil Bupati Subang Hadiri Halal Bihalal KORMI Subang, Bahas Restrukturisasi Dan Perkembangan Organisasi
Bupati Probolinggo Kabulkan Keinginan Kepala Desa Bulang Saat Peresmian Unit pengolahan Limbah Plastik. 
LBH LIRA Jawa Timur Kawal Kasus Pencabulan Anak di Lumajang hingga Persidangan
Sejumlah Warga Desa Muara Belengo Keluhkan Bau Menyengat dari Peternakan Ayam Milik Tiyo 
Bupati Subang Mengajak Kepala Desa Terlibat dalam Sejarah Pembangunan Infrastruktur Merata Di Subang
Bupati Subang : Pondok Pesantren Memiliki Peran Besar dalam Pembangunan Kabupaten Subang
Dugaan Pemerkosaan Anak di Bawah Umur di Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang Masuki Tahap Penyidikan
Proyek Pengecoran Jalan Desa Sukamulya, Tanpa Papan Kegiatan
Berita ini 114 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 09:56 WIB

Wakil Bupati Subang Hadiri Halal Bihalal KORMI Subang, Bahas Restrukturisasi Dan Perkembangan Organisasi

Jumat, 25 April 2025 - 08:49 WIB

Bupati Probolinggo Kabulkan Keinginan Kepala Desa Bulang Saat Peresmian Unit pengolahan Limbah Plastik. 

Jumat, 25 April 2025 - 08:27 WIB

LBH LIRA Jawa Timur Kawal Kasus Pencabulan Anak di Lumajang hingga Persidangan

Kamis, 24 April 2025 - 23:16 WIB

Bupati Subang Mengajak Kepala Desa Terlibat dalam Sejarah Pembangunan Infrastruktur Merata Di Subang

Kamis, 24 April 2025 - 22:49 WIB

Bupati Subang : Pondok Pesantren Memiliki Peran Besar dalam Pembangunan Kabupaten Subang

Kamis, 24 April 2025 - 22:36 WIB

Dugaan Pemerkosaan Anak di Bawah Umur di Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang Masuki Tahap Penyidikan

Kamis, 24 April 2025 - 18:38 WIB

Proyek Pengecoran Jalan Desa Sukamulya, Tanpa Papan Kegiatan

Kamis, 24 April 2025 - 16:29 WIB

PBI Jawa Timur Gelar Diklat Restorasi Kader: Saatnya Alumni Bergerak Lebih Masif!

Berita Terbaru

Nafian Faiz. Dok Pribadi. (suarautama.id)

Opini

Kritik Tak Harus Selalu Halus

Jumat, 25 Apr 2025 - 08:49 WIB